Olahan Daging Kurban Praktis Tapi Tetap Mengundang Selera

Olahan Daging Kurban Praktis Tapi Tetap Mengundang Selera

Panitia kurban sedang memotong daging untuk dibagikan kepada warga. Olahan daging yang praktis bisa dilakukan agar daging bisa cepat disantap. -Asep Brd-Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Hari raya Idul Adha identik dengan pembagian daging kurban. Berikut ini olahan menu yang bisa dipraktekkan di rumah jika mendapat bagian. 

Setiap Hari Raya Idul Adha, nyaris setiap rumah mendapatkan bagian daging kurban. 

Jika hewan yang dipotong dalam jumlah banyak dalam satu wilayah, daging yang didapat relatif lebih banyak. 

Supaya daging langsung dapat disantap, berikut ini olahan daging kurban yang simpel namun masih tetap mengundang selera makan. 

BACA JUGA:Meningkat Dibanding Tahun Kemarin, Hewan Kurban di Desa Wanayasa Mayoritas Kambing

Sate

Paling praktis daging kurban dibuat menu sate. Daging yang baru diperoleh tidak perlu penangan khusus atau dibersihkan supaya tidak bau amis. 

Paling pas untuk dibikin sate adalah daging kambing. Namun begitu, daging sapi juga bisa diolah menjadi makanan yang dibakar tersebut. 

Tinggal ditambah kecap manis dengan irisan bawang merah dan cabai rawit, hidangan sate sudah mantap untuk disantap. 

Jika ingin menambah cita rasa, bisa ditambahkan sambal kacang merah dan acar. 

BACA JUGA:Ambulans Kecelakaan di Tol Palikanci Cirebon, Sopir Luka Berat

Tongseng

Olahan daging kurban yang praktis adalah dibikin tongseng. Tidak perlu bumbu banyak agar menjadi makanan siap disantap. 

Untuk membuat tongseng hanya membutuhkan bawang merah dan bawang putih dan rempah lainnya ditambah penyedap rasa. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: