Pegi Setiawan Disebut Anggota PAN Kota Cirebon, Ketua DPD Jawab Begini

Pegi Setiawan Disebut Anggota PAN Kota Cirebon, Ketua DPD Jawab Begini

Wajah Pegi tersangkut kasus pembunuhan Vina dan Eky beredar di media sosial pada sebuah kegiatan Partai Amanat Nasional (PAN).-Tangkapan layar-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pegi Setiawan tersangka pelaku utama dalam kasus Vina dan Eky, disebut sebagai anggota PAN Kota Cirebon.

Beredarnya video wajah yang diduga Pegi Setiawan di media sosial pada sebuah kegiatan  PAN, ditanggapi serius oleh DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Cirebon.

Kepada radarcirebon.com, Ketua DPD PAN Kota Cirebon, Dani Mardani membantah Pegi Setiawan sebagai anggota PAN dan video tersebut adalah hoax.

"Saya tegaskan bahwa video itu adalah hoax. Foto atau video tersebut aslinya adalah sewaktu PAN mendaftarkan caleg ke KPU tanggal 12 Mei 2023," jelas Dani, Jumat 21 juni 2024.

BACA JUGA:Saksi dan Keluarga Terpidana Kasus Vina Cirebon Dijanjikan Uang? Titin Bilang Begini

BACA JUGA:Pemkab Bakal Bangun Pusat Logistik Rotan

BACA JUGA:Asuransi Astra Sedekahkan 16 Sapi dan 20 Kambing

Menurut Dani, video tersebut sudah diedit oleh oknum. Adapun yang seharusnya ada di dalam video bukan gambar Pegi Setiawan.

"Dan foto diedit oleh oknum dengan mengubah bagian kepala M Fahrozi dengan kepala orang lain (Pegi)," tegasnya.

Dikatakan Dani, pengurus dan caleg PAN Kota Cirebon tidak ada yang bernama Pegi Setiawan.

"Semua pengurus PAN Kota Cirebon tidak kenal dengan orang bernama Pegi Setiawan. DPD PAN Kota Cirebon sangat keberatan dan dirugikan akan penyebaran video tersebut di media tiktok dan media sosial lainnya," katanya.

BACA JUGA:Vena Wasir Center Atasi Wasir dengan Teknologi Terkini

BACA JUGA:Kuwu Linggarjati Didesak Mundur, Buntut Transparansi Pengelolaan Aset Desa

BACA JUGA:IPB Cirebon Hadirkan Native Speaker dari Jepang dan Prancis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: