Kota Cirebon Raih 4 Emas, 2 Perak, 5 Perunggu Kejurda Gulat

Kota Cirebon Raih 4 Emas, 2 Perak, 5 Perunggu Kejurda Gulat

Kontingen Gulat Kota Cirebon merayakan prestasi yang baru saja diraih di Kejurda Jawa Barat. Foto: -Istimewa -Radarcirebon.com

Kota Cirebon Raih 4 Emas, 2 Perak, 5 Perunggu Kejurda Gulat

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Kontingen Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kota Cirebon berhasil meraih prestasi membanggakan di level Jawa Barat.

Ayesha Liebe Khansa dan kawan-kawan sukses meraih 4 medali emas, 2 perak dan 5 perunggu dalam Kejurda Gulat Putra dan Putri Kelompok Usia se-Jawa Barat tahun 2024. 

Kejurda kali ini diikuti 350 atlet usia 10, 12, 14, 16, dan 20 tahun. Kejurda tersebut berlangsung pada tanggal 28-30 Juni 2024 di Gedung Gulat Pajajaran Kota Bandung.

Untuk medali emas diraih Layla Azkiya kelas 46 Kg U-14, Sisy Priscillia kelas 39 Kg U-14, Erwin Adrian Putra kelas 57 Kg U-14, serta Ayesha Liebe Khansa kelas 43 Kg U-13.

BACA JUGA:9 Atlet Muaythai Kota Cirebon Dikirim ke Subang, Incar Prestasi di Kejurprov

BACA JUGA:Tidak Hanya Kasus Vina Cirebon, Hotman Paris Soroti Kasus Lain di Majalengka

Medali perak ditorehkan Timur Sanstoso kelas 65 kg U-16 dan Syifa Hamidah kelas 53 kg U-16. 

Sementara untuk medali perunggu diraih Fenty Nirmala Kelas 39 Kg U-14, M Nazril Eka Prasetya Kelas 57 Kg U-14, M Raihan Rakha kelas 44 kg U-14, Khoirunnisa kelas 42 kg U-14, serta Nada Putri Nurrahman kelas 54 kg U-14. 

Manager kontingen PGSI Kota Cirebon Atep Kosasih SPd MPd mengatakan, hasil di kejurda merupakan maksimal, yang dicapai para pegulat.

Dengan pelatih yang andal, kontingen Kota Cirebon bisa mencuri perhatian para peserta kejurda.

BACA JUGA:Tim Balap Honda Daya Jayadi Racing Team Amankan Poin Penting di Seri Kedua MotoPrix Tasikmalaya

Kata Atep, pelatih kepala pada kejurda adalah M Brillian SOr MPd. Dibantu oleh tim pelatih yang terdiri dari Sani Abdurohman, Aditya Eka Lazuardi, Kuswandi Jaya Kusuma SPd, serta M Rafi SOr.

Atep mengucapkan terima kasih kepada semua pihak. Khususnya para atlet dan pelatih yang sudah berjuang pada kejurda kali ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: