Perhutani Tangkap Peluang Megaproyek

Perhutani Tangkap Peluang Megaproyek

MAJALENGKA - Pembangunan Bandara Internasional Jawa Barat ( BIJB ) dan jalan tol di wilayah Kabupaten Majalengka, ditanggapi oleh beberapa pihak sebagai peluang. Perum Perhutani sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Indonesia yang memiliki tugas dan wewenang untuk menyelenggarakan perencanaan, pengurusan, pengusahaan dan perlindungan hutan, juga menangkap peluang dari berbagai sektor dari pembangunan megaproyek ini. Ir Jejen MM, Administratur Perum Perhutani KPH Majalengka mengatakan, potensi Kabupaten Majalengka sangat besar. Oleh karena itu pihak Perhutani menangkap peluang untuk mendukung program pemerintah melalui pengembangan usaha berbasis kehutanan. \"Sebagai BUMN, Perum Perhutani mengusahakan pelayanan bagi kemanfaatan umum dan sekaligus memupuk keuntungan berdasarkan prinsip pengelolaan perusahaan. Dalam hal ini KPH Majalengka akan mencoba membuka peluang untuk mendongkrak pendapatan KPH dan PAD Kabupaten Majalengka,\" kata Jejen kepada Radar, kemarin (3/3). Lebih lanjut dikatakan, melalui kerjasama dengan Pemkab Majalengka dalam pengembangan usaha yang berkaitan dengan pelaksanaan proyek BIJB dan tol, banyak peluang kerjasama yang bisa digarap di antaranya wisata terpadu, rest area dan agroforestry. “Namun demikian untuk mewujudkan hal tersebut perlu adanya dukungan dari semua pihak baik dari Pemkab Majalengka, Pemprov Jawa Barat serta Perhutani sendiri mulai dari tingkat KPH, unit, maupun tingkat direksi,” pungkasnya. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: