Jasad Kakek 60 Tahun Ditemukan di Depan Warung Jalan Ahmad Yani Kota Cirebon

Jasad Kakek 60 Tahun Ditemukan di Depan Warung Jalan Ahmad Yani Kota Cirebon

Polisi mengevakuasi jasad Sapto, kakek berusia 60 tahun yang ditemukan meninggal di depan warung, Jalan Ahmad Yani, Kota Cirebon, Minggu 7 Juli 2024. Foto:-istimewa-Radarcirebon.com

Jasad Kakek 60 Tahun Ditemukan di Depan Warung Jalan Ahmad Yani Kota Cirebon

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Jasad Kakek berusia 60 tahun ditemukan di depan warung, Jalan Ahmad Yani Kota Cirebon, Minggu malam, 7 Juli 2024.

Jasad korban ditemukan oleh saksi mata sekitar pukul 18.30 WIB. Diketahui, korban bernama Sapto (60) seorang tunawisma yang berasal dari Lampung.

Korban diduga meninggal dunia karena sakit. Adapun kronologi penemuan jasad kakek 60 tahun di depan warung tersebut bermula pada hari Minggu, 7 Juli 2024 sekitar pukul 18.30 WIB.

Seorang saksi bernama Roziki, tukang parkir di sebuah minimarket di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Larangan, Kota Cirebon, melihat korban tertelungkup di depan warung samping minimarket tersebut.

BACA JUGA:Soal Judi Online, Kapolres Cirebon Kota Beri Tanggapan Begini

BACA JUGA:Tabrak Lari di Kesunean Cirebon, Angkot Tabrak Becak dari Belakang, Kabur!

Menurut Roziki, korban biasanya tidur di kursi depan warung. Namun kali ini posisinya berbeda. Tubuh korban tertelungkup di bawah kursi panjang tersebut. 

Roziki juga merasa heran karena korban tidak kunjung bangun untuk mengubah posisi tidurnya.

Karena curiga dengan kondisi korbann, dia akhirnya melapor kepada Dimas Herlambang, Ketua RT setempat. Dimas akhirnya memeriksa kondisi korban yang diduga sudah meninggal dunia.

Dia kemudian melaporkan kondisi tersebut kepada aparat kepolisian. Anggota Polsek Seltim segera ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut.

BACA JUGA:Pemuda Kabupaten Cirebon Deklarasi Relawan Abe Bae, Dukung Jadi Calon Bupati Cirebon

BACA JUGA:Hari Jadi ke-597, Begini Kota Cirebon di Mata Sekda Jawa Barat Herman Suryatman

Diketahui, berdasarkan hasil pemeriksaan awal Inafis dinyatakan bahwa korban keluar darah di pelipis kanan namun. Kendati demikian, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada korban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: