Petembak Majalengka Raih Medali di Kejuaraan Nasional

Petembak Majalengka Raih Medali di Kejuaraan Nasional

Petembak asal Majalengka, Falah Gusti Adi Nugroho raih medali perunggu di Kejurnas. Foto: -Istimewa -Radarcirebon.com

Petembak Majalengka Raih Medali di Kejuaraan Nasional 

MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM – Petembak asal Majalengka raih prestasi cukup membanggakan di kejuaraan tingkat nasional.

Atlet menembak junior asal Kabupaten Majalengka tersebut ialah Falah Gusti Adi Nugroho. 

Dia berhasil merebut gelar juara ketiga  pada ajang Kejuaraan Nasional Menembak Piala Danrem 081 DSJ di Stadion Wilis, Kota Madiun, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.

Sekretaris Umum Perbakin Kabupaten Majalengka, Susilawati, mengungkapkan bahwa Falah dari Club Para Duta Kasokandel berhasil meraih juara ketiga dalam kejurnas tersebut. 

BACA JUGA:Susana Senang Pegi Setiawan Bebas: Orangnya Jujur Berbakti Sama Orangtua

BACA JUGA:Keluar dari Tahanan, Pegi Setiawan Tantang Aep Debat: Kalau Kamu Laki-laki, Ayok!

Falah, putra dari Agus Sumartono dan Susilawati, saat ini masih duduk di SMPIT Insan Kamil Majalengka.

Sedangkan adiknya, Farah Atsila Adhisty Maulidia, menempati posisi ke-17. 

Falah berasal dari Desa Gunungsari, Kecamatan Kasokandel, dan masih bersekolah di SDN Ranji Kulon, Kecamatan Kasokandel, Kabupaten Majalengka.

"Alhamdulillah, Falah meraih juara 3 pada Kejurnas Menembak Piala Danrem di Madiun, sementara adiknya berada di peringkat 17 besar. Semoga kedepannya mereka dapat meraih prestasi yang lebih baik untuk mengharumkan nama Kabupaten Majalengka dan Jawa Barat," ujar Susilawati. (*)

BACA JUGA:4 Parpol Bentuk Koalisi Cirebon Guyub, Akan Segera Deklarasi Pasangan Calon

BACA JUGA:Bey Machmudin: Sekolah Vokasi Ciptakan dan Tingkatkan Kemampuan SDM

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: