Dapat Penghargaan Satu Inspirasi 2024, Suhendrik Bersanding dengan Emil Dardak dan Tokoh Muda Nasional Lainnya

Dapat Penghargaan Satu Inspirasi 2024, Suhendrik Bersanding dengan Emil Dardak dan Tokoh Muda Nasional Lainnya

Direktur Eksekutif The Jabar Ekspres Institute of Pro Otonomi, Suhendrik berdampingan dengan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak dalam malam anugerah Satu Inspirasi 2024.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Direktur Eksekutif The Jabar Ekspres Institute of Pro Otonomi, Suhendrik menjadi salah satu dari 24 tokoh yang mendapat anugerah Satu Inspirasi 2024. 

Penghargaan tersebut diserahkan secara langsung di hadapan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka, Executive Chairman B-Universe Enggartiasto Lukita, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, dan Komisaris Utama Disway Dahlan Iskan pada Kamis 25 Juli 2024 malam.

Sebagai salah seorang tokoh muda, Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka memberi apresiasi terhadap acara yang diselenggarakan oleh B-Universe. 

BACA JUGA:Dukung Pencegahan Korupsi, Pelabuhah Cirebon Launching STID dan Simon TKBM

BACA JUGA:Demo Hari Ini, Mahasiswa Desak Iptu Rudiana Berikan Klarifikasi

BACA JUGA:Mahasiswa Hukum Demo di Depan PN Kota Cirebon, Soroti Kasus Vina Banyak Kejanggalan

“Saya lihat tadi banyak sekali tokoh-tokoh yang inspiratif, yang bergerak di bidang ekonomi dan lingkungan hidup."

"Ini saya kira penting sekali, bagaimana beliau-beliau yang tadi menerima award bisa memberikan sumbangsih yang real untuk negara kita,” ungkap dia. 

Executive Chairman B-Universe Enggartiasto Lukita menyampaikan bahwa anugerah Satu Inspirasi 2024 diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada anak-anak bangsa yang terus berkiprah demi kebaikan bangsa. 

Baik itu tokoh masyarakat, tokoh politik, maupun tokoh birokrasi. 

BACA JUGA:Mahasiswa Gelar Demo hingga Bakar Ban di Depan PN Cirebon: Usut Tuntas Dalang Kasus Vina

BACA JUGA:Late Night Sale Hanya 3 Hari di Informa Living Plaza

“Yang kami ingin sampaikan adalah, inilah sekian banyak contoh dari putra-putri terbaik di bangsa ini di republik ini,” ujarnya. 

Menurut Enggar, seluruh penerima anugerah Satu Inspirasi 2024 merupakan tokoh yang mampu menginspirasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase