Laskar Macan Ali Dapat Penghargaan dari Pemkot Cirebon, Apa Jasanya?

Laskar Macan Ali Dapat Penghargaan dari Pemkot Cirebon, Apa Jasanya?

Pj Walikota Cirebon Drs H Agus Mulyadi menyerahkan penghargaan kepada Panglima Tinggi (Pangti) Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Cirebon, Prabu Diaz, Sabtu malam (27/7/2024).-Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Cirebon dapat penghargaan dari Pemerintah Kota Cirebon atas dedikasi dan konsistensinya menjaga dan melestarikan kebudayaan serta keamanan di wilayah Kota Cirebon.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung dari Penjabat (Pj) Walikota Cirebon Drs H Agus Mulyadi kepada Panglima Tinggi (Pangti) Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Cirebon, Prabu Diaz pada malam puncak peringatan hari jadi Cirebon ke 597 di Balaikota Cirebon, Sabtu malam (27/7/2024).

"Kami dari Pemkot Cirebon mengapresiasi yang selama ini dilakukan Macan Ali dalam menjaga dan melestarikan kebudayaan serta keamanan di wilayah Kota Cirebon. Dan Prabu Diaz bersama Laskar Agung Macan Ali Nuswantara telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa. Mereka adalah teladan bagi kita semua," ungkap Pj Walikota Cirebon Drs H Agus Mulyadi dalam sambutannya.

Sementara itu, Panglima Tinggi Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Prabu Diaz menyampaikan rasa terima kasihnya atas penghargaan yang diberikan. 

BACA JUGA:1 Meninggal Dunia, Tiger vs Verza di Jalan Diponegoro Kota Cirebon

BACA JUGA:Kopi Seda Tembus CEF 2024 di Kuningan Berkat Mahasiswa KKN IPB

"Penghargaan ini bukan hanya untuk saya, tetapi untuk seluruh anggota Laskar Macan Ali Nuswantara yang telah bekerja keras bersama-sama. Kami berkomitmen untuk terus menjaga dan melestarikan kebudayaan serta keamanan di Cirebon," ucapnya.

Dikatakan Diaz, Laskar Agung Macan Ali Nuswantara terus aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kebudayaan di Kota maupun Kabupaten Cirebon. 

"Kami juga sering dilibatkan dalam pengamanan acara-acara besar serta mengadakan berbagai kegiatan untuk memperkenalkan budaya Cirebon kepada generasi muda," katanya.

Perlu diketahui, Malam puncak Peringati hari jadi Kota Cirebon yang Ke-597 berlangsung di depan Balaikota Cirebon, Jl Siliwangi, Kota Cirebon, Sabtu malam (27/7/2024).

BACA JUGA:2 Kebakaran di Kabupaten Cirebon di Susukan Lebak dan Pangenan

BACA JUGA:1.307 Atlet dari 14 Daerah di Jabar Berlaga di West Java Swimming Series 2024

Kegiatan malam puncak Peringati hari jadi Kota Cirebon yang Ke-597 bertemakan Open House tersebut menampilkan pentas kesenian, konser musik dari Amora band lokal asal Cirebon, dan akan ditutup oleh penampilan dari Budi Doremi.

Ribuan warga dari Kota Cirebon maupun sekitarnya memadati depan Kantor Walikota Cirebon, Sabtu (27/7/2024). Kehadiran warga tersebut untuk menyaksikan berbagai hiburan yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: