Turnamen Bulu Tangkis Digelar EWF Cirebon untuk Merayakan HUT RI

Turnamen Bulu Tangkis Digelar EWF Cirebon untuk Merayakan HUT RI

Karyawan EWF Cirebon berfoto bersama usai mengikuti kegiatan EWF CBN Cup.-PT. Equityworld Futures (EWF) Cirebon-RADAR CIREBON

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Untuk membangkitkan kembali nilai perjuangan para pahlawan, PT Equityworld Futures (EWF) CIREBON menggelar turnamen bulu tangkis.

Turnamen bertajuk EWF CBN Cup 2024 digelar pada Sabtu (10/8/2024). Diikuti seluruh famili EWF Cirebon di Pemuda Sport Center Cirebon.

Pimpinan Cabang EWF Cirebon, Ernest Firman mengatakan kegiatan ini menjadi kegiatan rutin tahunan yang diadakan EWF dalam memperingati hari Kemerdekaan.

Tahun ini menjadi tahun ketiga digelarnya kegiatan tersebut. Lomba bulu tangkis digelar dengan hadiah jutaan rupiah.

Di tahun sebelumnya, kegiatan peringatan hari kemerdekaan diisi dengan lomba fashion show, outbound, dan upacara di Taman Makam Pahlawan Kesenden.

BACA JUGA:Keandra Living Sampiran Gelar Akad Kredit dan Serah Teirma Kunci Massal

BACA JUGA:Bukti Chat Vina: Janji Pulang Pukul 22.00 WIB, Ajak Teman Main, Mengaku Ada di Sumber

Selain itu rangkaian kegiatan juga diisi dengan outbound di Lembang Bandung dan upacara di Taman Makam Pahlawan Kesenden pada 17 Agustus mendatang.

"Kegiatan ini merupakan peringatan hari kemerdekaan Indonesia sekaligus membangkitkan semangat anak muda yang bertalenta dalam dunia olahraga terutama bulu tangkis," jelasnya.

Dengan digelarnya kegiatan ini diharapkan seluruh karyawan dapat menemukan kesenangan dan rasa kebersamaan.

Rangkaian kegiatan perayaan Hari Kemerdekaan ini bukan saja untuk menghargai jasa para pahlawan di masa lampau, namun juga secara khusus sebagai bentuk menghargai jasa para pahlawan EWF bagi perusahaan.

BACA JUGA:Peringati HUT Ke-79 RI, KAI Berikan Tiket Promo Cuma Bayar 79 Persen hingga Potongan Harga 50 Persen

"Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang menjalin silaturahmi dan membangun kedekatan dengan sesama," ungkapnya.

Sementara itu, Juara Ganda Putra dalam EWF CBN Cup, Dodi dan Azrul turut mengapresiasi kegiatan yang secara rutin digelar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: