BNI Dukung LCT Kimia Sewilayah III Cirebon
CIREBON - Banyak hal bisa dilakukan pihak perbankan dalam peran serta menyukseskan dunia pendidikan. Seperti BNI cabang Cirebon yang ikut mendukung kegiatan Lomba Cepat Tepat (LCT) Kimia tingkat SMP dan SMA sewilayah III Cirebon di SMAN 6 Kota Cirebon. Babak penyisihan mulai 31 Januari dan final 2 Februari 2011. “BNI berkomitmen mendukung tiap aktivitas dunia pendidikan, terutama yang menumbuhkan semangat kompetisi yang positif seperti LCT Kimia ini,” kata Pemimpin Cabang BNI Cirebon Heru Setyohadi. Di area lokasi lomba, BNI juga membuka stand informasi. Memudahkan bagi pelajar, guru dan orangtua yang turut hadir untuk mengetahui lebih dalam berbagai produk BNI. Tampak produk Tabungan Pendidikan Anak Sekolah (Tapenas) dari BNI banyak mendapat perhatian. Ini karena Tapenas BNI memberi kemudahan mempersiapkan masa depan anak atau pelajar jadi lebih terencana. “BNI Tapenas memberi manfaat menabung secara disiplin. Persiapan dana untuk pendidikan anak jadi lebih pasti,” ujar Heru. Sementara itu, Kepala SMAN 6, Totong T Muslihat menjelaskan, LCT Kimia perdana diadakan disekolahnya. Melihat respons positif para peserta, dipastikan lomba ini akan menjadi agenda tahunan. Direncanakan masih di 2011, tepatnya bulan November, LCT Kimia II akan dilangsungkan. Karena selain memperebutkan piala tetap, piagam dan uang pembinaan, pemenang juara I tingkat SMP berhak atas piala bergilir dari kadisdik dan juara I tingkat SMA meraih piala bergilir walikota Cirebon. LCT Kimia diikuti 12 peserta dari 8 SMP dan 28 peserta dari 22 SMA. Hasil akhir LCT Kimia tingkat SMP juara I diraih SMPN 5 Kota Cirebon, juara II SMPN 1 Kedawung, juara III SMP Al Multazam Kuningan dan juara Harapan I SMPN I Kota Cirebon. Tingkat SMA juara I SMAK I tim A, juara II SMAN 2 Kota Cirebon, juara III SMA Santa Maria dan juara Harapan I SMAK I tim B. (ron/adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: