Gempa Pangandaran Hari Ini Magnitudo 5,2, Terasa Hingga Bandung dan Cimahi

Gempa Pangandaran Hari Ini Magnitudo 5,2, Terasa Hingga Bandung dan Cimahi

Gempa bumi mengguncang Kabupaten Pangandaran hari ini, Rabu, 13 November 2024. Foto:-BMKG-

RADARCIREBON.COMGempa bumi mengguncang Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, hari ini Rabu, 13 November 2024.

Gempa dengan kekuatan 5,2 magnitudo terdeteksi sekitar pukul 08.41 WIB di wilayah pesisir Pantai Selatan Jawa tersebut. Kedalaman 27 kilometer. 

Dalam catatan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) diketahui bahwa pusat gempa terletak di laut, jaraknya 114 km barat daya Kabupaten Pangandaran. 

Koordinat gempa yaitu pada 8.47 Lintang Selatan (LS), 107.81 Bujur Timur (BT). BMKG juga memastikan bahwa gempa Pangandaran hari ini tidak berpotensi Tsunami.

BACA JUGA:Forum Peduli Kota Wali Kerahkan Saksi, Kawal Dani-Fitria

BACA JUGA:Ibu-Ibu RW 09 Situgangga Antusias Program Seragam Gratis

"Tidak berpotensi tsunami," demikian ditulis BMKG dalam keterangan resmi dikutip dari akun Instagram @infobmkg.

Adapun gempa bumi Pangandaran hari ini terasa di sejumlah wilayah termasuk Kabupaten Garut, Cianjur, Ciwidey, Tasikmalaya, dan Pangandaran.

Skala intensitasnya mencapai III MMI yakni getaran dirasakan nyata di dalam rumah dan terasa getaran seperti truk lewat.

Gempa juga dirasakan di wilayah Bandung, Bandung Barat dan Cimahi. Skala intensitas II MMI. Yakni, dirasakan beberapa orang dan benda-benda ringan yang digantung bergoyang. 

BACA JUGA:Hadapi Jepang dan Arab Saudi, Kevin Diks Siap Dimainkan Shin Tae-yong

BACA JUGA:Kapolresta Cirebon Ajak Anak Jalanan Berlatih Jadi Barista: Ini Bukan Akhir

"Hingga pukul 09.10 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan (aftershock)," lanjut BMKG dalam keterangannya. 

Lebih lanjut, BMKG mengimbau masyarakat untu selalu waspada terhadap adanya potensi gempa susulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: