Pengakuan Sopir Bus Rosalia Indah Setelah Kecelakaan di Tol Kanci-Pejagan

Pengakuan Sopir Bus Rosalia Indah Setelah Kecelakaan di Tol Kanci-Pejagan

Mujianto, sopir bus Rosalia Indah, yang mengalami kecelakaan tunggal di KM 223 Tol Kanci-Pejagan, Minggu 15 Desember 2024.-Istimewa-Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Pengakuan sopir bus Rosalia Indah, Mujianto yang mengalami kecelakaan tunggal di KM 223 Tol Kanci-Pejagan, Kabupaten Cirebon, sore ini, Minggu, 15 Desember 2024. 

Mujianto, sopir bus Rosalia Indah, mengemudikan kendaraannya dari arah Jakarta menuju Jawa. Bus tersebut terguling di KM 223 Tol Kanci-Pejagan pada pukul 16.45 WIB, Minggu (15/13/2024).

Dalam pengakuannya kepada wartawan setelah insiden tersebut, Mujianto mengatakan bahwa dirinya mengangkut 26 orang penumpang menunu Senen, Gunung Kidul. 

Setibanya di tempat kejadian perkara (TKP), sopir berusia 44 tahun ini mengaku bahwa dirinya berusaha menghindari kendaraan pribadi di depannya yang melakukan rem mendadak.

BACA JUGA:Lalu Lintas Pasca Kecelakaan Bus Tol Kanci-Pejagan, Sempat Terkendala saat Evakuasi

BACA JUGA:Liburan Tahun Baru di Pulau Biawak Indramayu: Eksotisme yang Tak Terlupakan

"Kronologi, saya menghindari mobil pribadi rem mendadak. Dari sebelah kiri ambil nganan, tiba-tiba rem mendadak. Terus sebelah kanan juga rem mendadak. Sama-sama mau satu arah," tutur Mujianto.

Menurut Mujianto, bus yang dia kemudikan jaraknya kurang lebih 100 meter di belakang kendaraan pribadi di depannya. Dari jarak tersebut dia mengaku sulit memperlambat laju kendaraannya.

"Saya rem, sampai remnya udah bunyi nyit, nyit, nyit gitu. Kemudian saya banting kiri. Kirain lubangnya masih jauh, ternyata udah dekat," jelasnya.

Menurut Mujianto saat itu sedang ada perbaikan jalan di sekitar lokasi kecelakaan. Akibat rem mendadak dan menghindari lubang, bus yang dikemudikan Mujianto terguling di TKP.

BACA JUGA:Paket Natal di Swiss-Belhotel Cirebon, Ada yang Spesial

BACA JUGA:Fitur Modrn New Honda Scoopy, Siap Jadi Pusat Perhatian

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Berdasarkan data kepolisian, terdapat 1 orang korban mengalami luka berat dan 4 lainnya luka ringan. korban dilarikan ke RSUD Waled, Kabupaten Cirebon.

"Alhamdulillah tidak ada (korban jiwa)," kata Mujianto kepada wartawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: