Perbaikan Jalan Belum Menyeluruh

Perbaikan Jalan Belum Menyeluruh

LOSARANG – Upaya perbaikan jalan raya pantai utara (pantura) Indramayu masih terus berlangsung. Meski demikian, sebagian besar ruas jalan nasional sepanjang sekitar 60 kilometer dari Sewo Kecamatan Sukra hingga Candangpinggan Kecamatan Sukagumiwang itu belum nyaman dilalui kendaraan. Pasalnya, perbaikan diperkirakan baru mencapai 20 persen dari keseluruhan ruas jalan yang harus dinormalisasi kembali. “Paling baru sekitar 20 persennya yang selesai diperbaiki, sebagian besarnya masih rusak,” kata Indra (38), salah seorang pengendara kepada Radar, Rabu (26/3). PNS yang setiap hari pulang pergi Patrol-Indramayu itu mengatakan, kerusakan jalan hampir merata di seluruh jalan pantura. Untuk jalur yang sudah diperbaiki dan kondisinya relatif bagus berada di Kecamatan Patrol dan Lohbener arah Cirebon. Namun di arah menuju Jakarta, banyak ditemukan jalan yang masih rusak. Sementara kerusakan paling parah terlihat di jalur pantura Kecamatan Sukra, Losarang, dan Kandanghaur. Baik dari arah Jakarta maupun sebaliknya. “Perbaikannya ada yang ditambal, dan ada juga yang diaspal hotmix,” katanya. Selain karena jalan yang masih rusak, ketidaknyamanan para pengemudi juga diakibatkan seringnya terjadi kemacetan arus lalu lintas terutama di ruas jalan yang sedang diperbaiki. Namun diakui bapak dua orang anak ini, saat ini jalur yang dia lewati jauh lebih baik dari sebelumnya. Kerusakan jalan pantura kini sudah tidak terlalu mengganggu kegiatan ekonomi. “Tetapi kalau tidak segera diperbaiki tetap membahayakan pengendara,” tambah dia. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: