37 Orang Diamankan Polisi Usai Bentrokan di Laga Persija vs Persib

Kericuhan terjadi saat laga Persija vs Persib di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, Minggu (16/2/2025). Foto:-Beritasatu.com-
RADARCIREBON.COM – Sempat terjadi bentrokan suporter di laga Persija vs Persib yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (16/2/2025).
37 orang diamankan Polisi usai bentrokan suporter tersebut. ke-37 orang suporter yangd iamankan itu diduga korban pengeroyokan.
Seperti diketahui, massa sempat mengamuk dan melampiaskan emosi mereka kepada sejumlah orang di tribun penonton pada laga Persija vs Persib yang berakhir dengan skor imbang, 2-2.
Dijelaskan, Kasatreskrim Polres Metro Bekasi, Kompol Binsar Hatorangan Sianturi, bahwa saat ini pihaknya masih menindaklanjuti kasus tersebut.
BACA JUGA:Kalium dan Kalsium Apa Bedanya? Ini Dia Manfaat dan Sumbernya
BACA JUGA:Teh Serai Bagus untuk Kesehatan, Ternyata 3 Orang Ini Dilarang Minum
"Sedang kami lakukan penyelidikan," tutur Binsar dilansir dari beritasatu.com.
Nah, dari total 37 yang diamankan polisi, sebanyak 22 orang di antaranya diduga merupakan pendukung Persib yang memaksakan diri datang ke laga tersebut.
Sedangkan 15 orang lainnya adalah pendukung Persija alias Jakmania yang dikira suporter tim lawan.
"Kita tangkap korban 22 orang diduga suporter Persib, dan 15 orang suporter Persija yang dikira suporter Persib," jelas Binsar.
BACA JUGA:Polisi Kembalikan Mobil Hasil Curian ke Pemiliknya di Majalengka, 3 Orang Pelaku Diamankan
BACA JUGA:Mantan Anggota DPRD Indramayu Korban TPPO Ada di Perbatasan Myanmar-Thailand, Segera Dipulangkan
Sementara itu, keributan suporter ini sempat terjadi area tribun penonton. Ketika itu pertandingan baru memasuki babak pertama.
Dari area tribun penonton, keributan pun menjalar ke luar stadion.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: