Momen Bulan Ramadan, Indosat Berdayakan Marbot di Cirebon

Indosat Berkah Ramadan, Buka Puasa Bersama Indosat digelar di Niri Cafe, beberapa waktu lalu.-APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADARCIREBON.COM
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Menjadi momen spesial untuk memperkuat silaturahmi dan berbagi kebaikan, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) kembali menghadirkan program Marbot Berdaya.
Dihadirkan di berbagai kota, program yang berjalan sejak 2024 ini kembali digelar salah satunya di Cirebon.
Dalam acara Indosat Berkah Ramadan, Buka Puasa Bersama Indosat, EVP-Head of Circle Jakarta Raya (Jaya) Indosat Ooredoo Hutchison, Chandra Pradyot Singh menuturkan program Marbot Berdaya diselenggarakan di lebih dari 200 lokasi strategis di seluruh Indonesia.
BACA JUGA:Usai Dibersihkan, KDM Akan Menata Oxbow Cicukang Jadi Ruang Rekreasi
BACA JUGA:Bank Mandiri Taspen Gelar Undian Kemilau Mantap Bertabur Hadiah Tahap II
Di area Jawa Barat program ini diperluas hingga ke Cirebon, Tasikmalaya, Cianjur, Purwakarta, Indramayu, Pangandaran hingga Subang.
Melalui inisiatif pemberdayaan ekonomi lokal bagi marbot di seluruh Indonesia, Indosat melibatkan anak usahanya yang tergabung dalam Indosat Group, seperti Lintasarta, Artajasa, dan BDx Indonesia, untuk berkolaborasi dengan lembaga Zakat, Infaq, dan Sedekah (ZIS) Indosat.
Inisiatif ini memberikan dukungan bagi 200 keluarga penjaga masjid atau marbot yang tersebar di 58 lokasi di seluruh Indonesia.
“Kami percaya bahwa keberkahan terletak pada solidaritas dan kepedulian antar sesama," jelasnya.
BACA JUGA:Perluas Layanan Wealth Management, BRI Hadirkan Private Signature Outlet di Surabaya
BACA JUGA:Banjir di Bekasi Belum Surut, Warga Butuh Bantuan Air Minum dan Makanan Siap Saji
Inisiatif program marbot berdaya dirancang untuk memberikan peluang ekonomi bagi para penjaga masjid atau marbot beserta keluarganya, dengan menyediakan modal usaha secara inklusif.
Indosat sekaligus mendukung mereka dalam meningkatkan taraf hidup serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dengan menciptakan ekosistem kewirausahaan yang mandiri.
"Melalui program ini kami ingin meningkatkan kesejahteraan marbot masjid beserta keluarganya melalui penciptaan peluang usaha berkelanjutan," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase