Nahdliyin Diminta Hidupkan NU

Nahdliyin Diminta Hidupkan NU

KARANGSEMBUNG - Sebanyak 54 anggota Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Karangsembung dilantik di balai desa Kubangkarang, kemarin (20/2). Pelantikan ini sekaligus sebagai peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Hadir dalam acara pelantikan tersebut, Muspika Kecamatan Karangsembung, beberapa perwakilan Majelis Wakil Cabang (MWC) diantaranya Waled, Lemahabang dan Susukan. Para anggota langsung dilantik oleh Ketua Pengurus GP Ansor Jawa Barat, M Arif Suhartono yang akrab disapa Kang Tono. Selain melantik, Kang Tono juga memberikan siraman rohani. Acara pun menjadi lebih meriah dengan kedatangan anggota DPR RI, H Nurul Qomar. Politisi Partai Demokrat itu memberikan tausyiah. Dengan gayanya yang khas, Qomar mampu menghibur para tamu yang hadir. Ketua PC IPNU Kabupaten Cirebon, Casiwan Abdullah berharap dengan pelantikan ini, para anggota pengurus baru baik GP Ansor, IPNU ataupun IPPNU dapat lebih eksis lagi di masyarakat. “Kami menyambut baik pelantikan pengurus baru di Karangsembung agar momentum ini dijadikan motivasi khususnya kaum nahdliyin untuk kembali ke habitatnya dan semangat untuk menghidupkan NU di bumi Cirebon semakin tinggi, karena merupakan organisasi kader maka harus dipersiapkan sejak dini soal kaderisasinya,” paparnya kepada Radar usai acara. Ketua Pengurus GP Ansor Jawa Barat, M Arif Suhartono menyatakan, secara otonom organisasi yang dilantik saat ini berada dalam satu wadah NU, maka pergerakannya pun tidak boleh lepas dari NU. Untuk itu diharapkan para pengurus periode 2011-2013 yang baru saja dilantik dapat menjadi satu kesatuan bagi kehidupan bangsa secara umum. “Pergerakan pengurus baru ini diharapkan dapat menjadi fasilitator, stabilitator juga dinamisator dalam berbagai kondisi serta bertanggung jawab bersama dalam program yang sudah dijadwalkan. Pergerakannya harus sesuai dengan induk yaitu NU,” ujarnya. (tta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: