Begini Persiapan Polresta Cirebon Dalam Penanganan Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025

Begini Persiapan Polresta Cirebon Dalam Penanganan Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025

Polresta Cirebon menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Dalam Rangka Penanganan Arus Mudik dan Balik Lebaran 1446 H Tahun 2025 di wilayah hukum Polresta Cirebon, Jumat 14 Maret 2025.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

"Stakeholder terkait, pengelola jalan tol agar perbaikan kerusakan jalan Tol maupun arteri agar segera dilakukan," ujarnya. 

Menurutnya, pada saat pengecekan masih ditemukan jalan berlubang jangan sampai ada kejadian laka lantas. 

Sehingga akan dikoordinasikan lokasi yang telah di survei pada saat pengecekan jalan ada lubang dan malam hari sangat membahayakan bagi pengguna jalan. 

Apabila operasi ketupat sudah dimulai harus selesai perbaikannya, apabila masih ada perbaikan harus koordinasi dengan pihak kepolisian untuk mengambil langkah.

BACA JUGA:Pelatih Timnas Australia Umumkan 26 Pemain untuk Hadapi Indonesia dan China

Jangan sampai kekurangan karena kekurangan ini dapat menghambat para pemudik. 

Mobil derek pun disiagakan yang mudah dijangkau baik di jalan tol maupun arteri. 

"Rekayasa lalu lintas Kasat Lantas koordinasikan dengan baik jangan sampai mendadak apabila melakukan contra flow agar dilakukan koordinasi dengan dinas terkait dan juga diberitahukan melalui media sosial."

"Kejahatan konvesional seperti kejahatan pecah kaca di restarea di jalan tol maupun arteri apabila ditemukan agar menghubungi di layanan 110," terangnya. 

BACA JUGA:Wakil Ketua DPR RI Bocorkan Informasi Soal Keputusan Pemerintah Umumkan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024

Pihaknya meminta antisipasi ormas yang melakukan pungutan liar dan jangan sampai ada kelangkaan kebutuhan bahan pokok, seperti yang sedang heboh dipemberitaan terkait volume MinyaKita. 

Termasuk masalah bencana alam antisipasi di daerah rawan bencana banjir agar cepat diantisipasi. 

Sementara, untuk lokasi wisata dilakukan edukasi buat pengaman internal di kawasan wisata masing-masing jangan sampai liburan tempat parkir membeludak yg menyebabkan kemacetan.

Bahkan, wisata kuliner H Apud rawan terjadinya kemacetan agar menyediakan tempat parkir supaya Polres Cirebon Kota berkoordinasi dengan pihak pengelola. 

BACA JUGA:Beli Mobil Dapat Umroh Gratis Hanya di Promo Daihatsu Idul Fitri 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase