Usul Herman Khaeron Agar Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025 Berjalan Lancar Serta Nyaman

Anggota DPR RI Komisi VI, Herman Khaeron.-ist-
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Anggota Komisi VI DPR RI, Herman Khaeron, mengusulkan sejumlah inovasi untuk memastikan arus mudik dan balik lebaran 2025 berjalan lebih lancar dan nyaman.
Politisi yang akrab disapa Hero ini menyoroti puncak arus mudik yang diperkirakan terjadi pada 28 Maret (H-3) dan arus balik pada 6 April (H+5), dengan menekankan pentingnya strategi yang efektif untuk mengatasi lonjakan kendaraan di jalan tol.
Salah satu gagasan utama yang ia sampaikan adalah pemberian diskon tarif tol sebesar 20 persen tidak hanya pada hari-hari puncak, tetapi juga sebelum dan sesudahnya.
“Usulan kebijakan diskon ini bertujuan untuk menyebar kepadatan kendaraan sehingga arus mudik dan balik lebih merata,” ujar Herman, Rabu 19 Maret 2025.
BACA JUGA:Ditemukan Sang Kakak, Pemuda Asal Cirebon Gantung Diri, Kapolsek Kedawung Bilang Begini
BACA JUGA:Jasa Marga Terapkan Rekayasa Lalulintas Selama Arus Mudik dan Balik 2025, Catat Jadwalnya
BACA JUGA:Bawa Harapan Baru, Erlazet Charity Resmikan Mitra Pemberdayaan Yatim di Kuningan
Selain itu, Herman menegaskan perlunya kesiapan infrastruktur jalan tol yang lebih baik, mengapresiasi peran Menteri Koordinator Infrastruktur, Agus Harimurti Yudhoyono, dalam meningkatkan koordinasi antar-lembaga guna menghadapi lonjakan pemudik yang diprediksi lebih besar dibanding tahun sebelumnya.
"Yang terpenting adalah ketersediaan bahan bakar di jalur mudik, mengingat kendaraan yang kehabisan BBM sering menjadi penyebab kemacetan."
Herman meminta PT Pertamina (Persero) memastikan stok BBM aman dan menambah armada pengiriman menggunakan kendaraan roda dua ke titik-titik rawan macet.
"Kemacetan sering kali diperparah oleh kendaraan yang kehabisan bahan bakar, sehingga solusi ini harus diantisipasi dengan baik,” tegasnya.
Untuk meningkatkan kenyamanan pemudik, Herman mengusulkan penambahan mobile toilet di sepanjang jalur mudik, terutama di luar rest area utama, guna mengurangi antrean panjang yang sering menjadi sumber ketidaknyamanan.
BACA JUGA:Nikmati Promo Levoit Ramadhan 2025 saat Membeli Air Purifier!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase