Kapolresta Cirebon Cek Kesiapan Personilnya Amankan Arus Mudik Lebaran 2025

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni meninjau kesiapan rest area di ruas tol KM 228 A dan sejumlah posko jalur arteri jalur Pantura Kabupaten Cirebon dan jalur alternatif, Rabu 19 Maret 2025.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Guna memastikan kesiapan dalam menghadapi lonjakan arus mudik dan balik lebaran, Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni meninjau kesiapan rest area di ruas tol KM 228 A dan sejumlah posko jalur arteri di jalur Pantura Kabupaten Cirebon, Rabu 19 Maret 2025.
Secara umum kesiapan rest area dan pos pengamanan di wilayah hukum Polresta Cirebon telah siap dalam melayani lonjakan arus mudik dan balik mendatang.
"Jajaran Polresta Cirebon telah siap melakukan pengamanan selama Operasi Ketupat Lodaya 2025."
BACA JUGA:Ditemukan Sang Kakak, Pemuda Asal Cirebon Gantung Diri, Kapolsek Kedawung Bilang Begini
BACA JUGA:Jasa Marga Terapkan Rekayasa Lalulintas Selama Arus Mudik dan Balik 2025, Catat Jadwalnya
BACA JUGA:Bawa Harapan Baru, Erlazet Charity Resmikan Mitra Pemberdayaan Yatim di Kuningan
"Secara umum, kondisi di rest area 228 A telah siap menyambut lonjakan arus mudik dan balik, baik dalam segi sarana prasarana hingga kapasitas rest area untuk menampung masyarakat yang akan melaksanakan mudik melalui jalur tol," ungkap Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni di sela-sela peninjauan tersebut kepada radarcirebon.com, Rabu 19 Maret 2025.
Dijelaskan Kombes Pol Sumarni, sejumlah rencana rekayasa di ruas tol dan juga rest area telah disiapkan.
"Baik pengaturan kapasitas rest area dan kemungkinan penerapan buka tutup hingga penerapan one way," jelasnya.
BACA JUGA:Nikmati Promo Levoit Ramadhan 2025 saat Membeli Air Purifier!
BACA JUGA:Kapan Penerapan Diskon 20 Persen Tarif Tol Trans Jawa Dimulai? Simak Penjelasan Jasa Marga
Dikatakan mantan Kapolres Subang ini, pos pengamanan di beberapa titik termasuk di jalur arteri pantura dan jalur alternatif akan ditempati personil dari Kepolisian bersama instansi terkait lainnya termasuk TNI.
"Di Pospam kami telah siap siagakan personil yang siap melayani masyarakat dan melakukan tindakan dan lain-lain seperti patroli untuk berikan rasa aman dan nyaman kepada pemudik."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase