Hati-hati Melintas, Ada Jalan Amblas di Jembatan Pasar Pagi Cirebon Setelah Diguyur Hujan Deras

Ruas jalan di perempatan antara Jl Siliwangi (jembatan Pasar Pagi) dengan Jl Karanggetas mengalami amblas dan menimbulkan lubang cukup besar.-Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com
RADARCIREBON.COM – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Cirebon beberapa hari ini menyebabkan jalan di beberapa titik mengalami kerusakan parah.
Salah satu yang paling terdampak adalah ruas jalan di perempatan antara Jl Siliwangi (jembatan Pasar Pagi) dengan Jl Karanggetas, mengalami amblas dan menimbulkan lubang cukup besar.
Pantauan Radarcirebon.com, di lokasi jalan yang amblas tersebut telah diberikan papan peringatan oleh DPUTR Kota Cirebon yang bertuliskan "Hati-hati Jalan Berlubang".
Akibat adanya jalan amblas tersebut, arus lalu lintas kendaraan diperempatan tersebut mengalami kemacetan.
BACA JUGA:Kronologi Kecelakaan Maut di Kuningan, Pengemudi Sedan Akui Mengantuk
BACA JUGA:Penting! Ini 7 Ciri Sepatu Skechers Original, Panduan agar Tidak Salah Beli
Menurut keterangan Banda, juru parkir di lokasi tersebut kepada Radarcirebon.com, kondisi jalan amblas tersebut sudah terjadi hampir seminggu.
"Amblasnya udah lama pak, ada hampir seminggu tapi belum diperbaiki," tuturnya.
Banda menambahkan, awalnya tidak ada tanda-tanda jalan tersebut akan amblas.
"Sebelumnya sih gak ada tanda-tanda jalan ini mau amblas. Tapi mungkin akibat diguyur hujan yang turun hampir setiap hari makanya jalan ini amblas," ucapnya.
BACA JUGA:Kecalakaan Maut di Kuningan, Mobil dan Motor Adu Bagong di Pagundan
BACA JUGA:Patrick Kluivert Lupa, Australia Rajanya Counter Attact Asia
Belum ada keterangan resmi dari pihak DPUTR Kota Cirebon maupun dari Pemerintah Kota Cirebon terkait amblasnya jalan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: