Satpol PP - Aparat Gabungan Razia Thai Message - Hotel, Amankan 9 Orang

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Cirebon dan aparat gabungan melakukan razia di sejumlah lokasi-Yuda Sanjaya-radarcirebon.com
RADARCIREBON.COM - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Cirebon dan aparat gabungan melakukan razia di sejumlah lokasi, Sabtu, 22, Maret 2025.
Petugas mendatangi sebuah lokasi Thai Message dan hotel, serta mengamankan 9 orang.
Kepala Bidang Trabtib Satpol PP Kota Cirebon, Muhammad Luthfi mengatakan, razia dilaksanakan karena ada usaha yang membandel dan melanggar aturan.
“Ada pijat plus plus bandel. Sudah disuruh tutup dari awal puasa, tapi masih terus buka,” kata Luthfi, kepada radarcirebon.com, saat dihubungi.
BACA JUGA:Direktur Strategi Pelindo : Pelabuhan Cirebon Miliki Potensi
BACA JUGA:Rute, Jadwal, Syarat dan Cara Pendaftaran Angkutan Motor Gratis 2025
Luthfi menambahkan, sasaran razia di Bulan Ramadan adalah penyakit masyarakat, asusila hingga minuman keras (miras).
“Hari ini kita 2 lokasi dulu, karena jalanan sudah macet dan menjelang buka puasa. Kegiatan ini masih akan dilanjutkan,” tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: