Demo Ojol Cirebon Mengecewakan, Simak Nih Kata-kata Tryas Mohammad

Demo Ojol Cirebon Mengecewakan, Simak Nih Kata-kata Tryas Mohammad

Koordinator aksi demo ojol di Cirebon, Tryas Mohammad Purnawarman. -Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM – Demo ojek online alias Ojol di Kota Cirebon, Selasa, 15 April 2025 berakhir mengecewakan.

Koordinator aksi demo ojol di Cirebon, Tryas Mohammad Purnawarman mengungkapkan, pihaknya kecewa karena pemerintah tidak hadir dalam aksi tersebut.

"Ya, saya ucapkan aksi pada hari ini adalah kecewa. Kecewa berat kepada pemerintah daerah, khususnya di Kota Cirebon dan DPRD Kota Cirebon,” katanya kepada wartawan.

Tryas menambahkan, bahwa pihaknya kecewa karena Walikota Cirebon Effendi Edo dan Anggota DPRD Kota Cirebon tidak ikut mendukung aksi tersebut.

BACA JUGA:Jalan Rusak, Bukti Penyerapan Anggaran Kabupaten Cirebon Minim?

BACA JUGA:Erwan Setiawan: Pembangunan Harus Karasa Kadeuleu Karampa Masyarakat

“Karena pada hari ini tidak bisa hadir di muka-muka kami yang sedang berjuang menuntut kesejahteraan untuk driver online di Kota Cirebon,” tandasnya. 

Lebih lanjut, Tryas mengancam akan kembali menggelar aksi yang lebih besar pekan depan. Dia berjanji akan menggelar aksi yang lebih besar.

“Kami sangat kecewa tapi kami akan datang kembali minggu depan dengan jumlah massa yang cukup besar. Jangan salahkan kami ketika minggu depan kita akan lebih ektrem daripada ini,” tegasnya.

Dalam demo kali ini, para driver ojol menuntut adanya perubahan. Terutama potongan 20 persen yang diterapkan pihak aplikator.

BACA JUGA:Demo Ojol di Cirebon Sempat Ricuh, Terjadi Aksi Saling Dorong

BACA JUGA:7 Cara Cermat Mencapai Financial Freedom, Tidak Perlu Cemas Lagi dengan Keuangan

Mereka menuntut agar potongan 20 persen dihapus dan diturunkan menjadi 10 persen.

"Karena aplikator hanya menyediakan jasa aplikasi, sedangkan semua beban ditanggung oleh driver online semua,” ungkap Tryas Mohammad Purnawarman. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: