Bursa Transfer Persib Bandung, Bidik Pemain 19 Tahun Gantikan Ciro Alves

Bursa Transfer Persib Bandung, Bidik Pemain 19 Tahun Gantikan Ciro Alves

Bursa Tranfer Persib Bandung dirumorkan tengah membidik Gali Freitas guna menggantikan Ciro Alves.--radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Manajemen Persib Bandung tengah mencari sosok pengganti Ciro Alves di bursa transfer yang sebentar lagi dibuka.

Seperti diketahui, Liga 1 Indonesia musim 2024-2025 sebentar lagi berakhir. Semua klub tengah siap-siap berburu pemain baru di bursa transfer.

Persib Bandung sendiri dirumorkan tengah membidik pemain berusia 19 tahun milik PSIS Semarang, Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas atau yang biasa dipanggil Gali Freitas.

Pemain lincah asal Timor Leste ini, dinilai cocok untuk menggantikan peran Ciro Alves yang bakal hengkang di musim depan nanti.

BACA JUGA:Alasan Hengkang, Keinginan Ciro Alves di Persib Bandung Dipenuhi Malut United

Bersama PSIS Semarang, Gali Freitas sudah tampil sebanyak 29 kali dengan koleksi 1 gol di musim 2024-2025.

Jumlah tersebut mengalami penurunan dibanding musim lalu. Dimana saat pertamakali merasakan Liga 1, pemain yang memiliki tinggi badan 165 cm itu, bisa menceploskan 11 gol ke gawang lawan dari 32 penampilan.

Untuk musim 2025-2026, Gali Freitas dimungkinkan bakal menyebrang ke klub lain mengingat PSIS Semarang tidak lagi berlaga di Liga 1 alias degradasi.

Dengan kondisi tersebut, banyak klub yang mencoba untuk merayu tanda tangan pemain bernomor punggung 7 ini.

BACA JUGA:Komisi II DPRD Dorong Bapenda Gali Pajak Daerah

Dikutip dari FaktaPersib, Gali diincar oleh banyak klub besar, seperti Persebaya, Arema FC, Persis Solo, dan Persib Bandung.

Disebutkan pula, Manajemen PT PBB sedang menjalin komunikasi dengan Gali Freitas tentang kemungkinan membela Persib di Liga 1 musim mendatang.

Walau masih berusia sangat muda, permainan winger Timnas Timor Leste ini sudah sangat berpengalaman dan matang. 

Berdasarkan laman Tranfermarkt, nilai pasar Gali Freitas berada di angka Rp3,91 miliar, lebih rendah dari nilai pasar Ciro Alves di angka Rp4,35 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: