Piala Presiden 2025 Dimulai 6 Juli, Berikut Ini Pembagian Grup dan Jadwal Pertandingannya

Jadwal pertandingan Piala Presiden 2025.-PSSI-
RADARCIREBON.COM - Piala Presiden 2025 akan dimulai pada 6 Juli mendatang. Turnamen pramsuim ini akan digelar di Jakarta dan Bandung.
Piala Presiden dilaksanakan mulai 6 hingga 14 Juli 2025. Panitia pelaksana telah menunjuk dua stadion yang akan digunakan.
Seluruh pertandingan mulai dari babak penyisihan grup sampai final akan menggunakan kedua stadion terebut.
Yakni, Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
BACA JUGA:Presiden Prabowo Diundang Putin ke Rusia, Akan Jadi Pembicara di Forum Penting
BACA JUGA:Kejurnas Finswimming 2025, Siliwangi Aquatic Club Raih Juara Umum, Cirebon ke-12
Ada enam klub yang akan bersaing ada turnamen kali ini. Tiga klub dari Liga Indonesia dan tim tamu dari luar negeri.
Klub Liga Indonesia yang akan berlaga yaitu Persib Bandung, Dewa United, dan Arema FC. Kemudian Liga Indonesia All Star.
Sedangkan klub yang diudang dari luar negeri ada dua yakni Port FC (Thailand) dan Oxford United dari Inggris.
Pembukaan pada 6 Juli 2025 akan mempertemukan antara juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung dengan Port FC. Kickoff pukul 15.30 WIB. Pertandingan ini digelar di Stadion Si Jalak Harupat.
Malamnya, kick off pukul 19.30 WIB, Oxford United akan menhadapi Liga Indonesia All Star di SUGBK.
Jadwal pertandingan berikutnya yaitu pada 9 Juli 2025. Pertandingan mempertemukan Dewa United vs Port FC pukul 15.30 WIB. Kemudian Arema FC vs Oxford United pukul 19.30 WIB.
Kedua pertandingan ini akan dilaksanakan di Si Jalak Harupat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: