Akhirnya Bupati Mutasi 268 Pejabat

Akhirnya Bupati Mutasi 268 Pejabat

MAJALENGKA – Setelah sekian lama sejumlah posisi mengalami kekosongan, akhirnya Bupati Majalengka H Sutrisno SE MSi melaksanakan mutasi secara besar-besaran, Selasa siang (29/4). Ruang Gedung Yudha Abdi Negara mendadak riuh dari kerumunan para pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majalengka, karena ada 268 pejabat dari tingkat eselon IV, III, dan II yang mengikuti sumpah jabatan di posisi baru. Sesuai dengan keputusan bupati Majalengka nomor 145 tahun 2014 tentang pemberhentian, pemindahan dan pengangkatan PNS dari dan dalam jabatan struktural di lingkungan Pemkab Majalengka dari 268 di antaranya, Adang Haedar SH mengisi jabatan baru staf ahli bidang hukum dan politik, H Gatot Sulaeman AP MSi yang sebelumnya menjabat sebagai camat Ligung kini menjadi Kabag Tata Pemerintahan Setda. Adapun beberapa pejabat eselon III yakni H Sidharta SSTP MP yang dulu menjadi Sekretaris Dishubkominfo sekarang menjabat sebagai Camat Sukahaji, posisi yang ditinggalkannya diisi oleh Dra Hj Etty Sri Rusmianti MSi. Selain itu, nama pejabat lain seperti Hj Suratih Puspa SH MM MSi menjabat sebagai staf ahli bidang pemerintahan. Sementara, Kkepala Disporabudpar diisi oleh H Ahmad Suswanto SPd MPd. Nama yang mengejutkan lainnya yaitu Kabag Humas Drs Maman Sutiman menjadi Kepala Pelaksana BPBD menggantikan Ir H Bayu Jaya MSi MBA yang pindah tugas menjadi staf ahli bidang kemasyarakatan dan SDM. Untuk kekosongan kabag humas ditempati oleh Drs Ucu Sumarna yang juga mantan camat Cikijing. Pejabat eselon II lainnya yang dirotasi yakni Drs H Iman Pramudya Subagja MM. Mantan Kadis KUKM Disperindag ini menjadi asisten pembangunan Setda Majalengka. Adapun kepala Disperindag KUKM dijabat oleh mantan Kasatpol PP yakni H Udin Abidin SH MM. Sedangkan Kasatpol PP diisi oleh mantan Camat Majalengka Kota yaitu Yusanto Wibowo SIP MP. Sedangkan camat Majalengka Kota diisi oleh mantan camat Rajagaluh H Iskandar H Priyanto SSos MSi. Selain itu, H Jojo Hadiwijaya SH yang sebelumnya menjabat sebagai kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal (BPPTPM) kini menjabat sebagai Kadisdukcapil. Saat ini kepala BPPTPM ditempati oleh Maman Faturochman SH MSi. Bupati Majalengka H Sutrisno SE MSi hadir secara langsung melantik dan mengambil sumpah jabatan ratusan pejabat didampingi Wabup Dr H Karna Sobahi MMPd. Turut hadir pula Sekda Kabupaten Majalengka sekaligus Ketua Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Kabupaten Majalengka Drs H Ade Rachmat Ali MSi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Majalengka Eman Sulaeman, unsur muspida, serta para pejabat struktural Pemkab Majalengka. Dalam sambutannya, sesuai dengan keputusan bupati Majalengka kepada pejabat struktural yang baru. Diamantankan beberapa hal yakni pertama penempatan jabatan baru sekarang merupakan hasil kerja keras. Menurutnya jika mutasi itu merupakan posisi yang sesuai dengan kebutuhan organisasi. Karenanya, menaruh harapan yang besar kepada para pejabat yang baru untuk dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dengan memberdayakan seluruh potensi yang ada baik didiri sendiri maupun di tempat tugas sebagai pendukung keberhasilan pelaksanakn tugas. Kedua, sumpah jabatan yang diucapkan serta fakta integritas yang telah ditandatangani itu harus menjadi pegangan dalam melakukan tindakan sehingga hal itu dalam setiap pekerjaan sesuai ketentuan dengan aturan yang beralaku. Sutrisno mengatakan, rotasi dan promosi hal yang biasa pada tatanan pemerintah daerah. Dia mengamanatkan kepada para pejabat yang baru dilantik untuk melaksanakan kinerja sesuai tugas pokok dan fungsi di OPD masing-masing. \"Jabatan itu harus dilakukan dengan penuh tanggung jawab. Semoga dengan pejabat yang baru bisa menjadi motor penggerak pembangunan menuju perubahan pelayanan kepada masyarakat dan pola pikir lewat program baru di masing-masing OPD,\" ungkapnya. Terpisah, kepala pelaksana BPBD yang baru, Drs Maman Sutiman menegaskan, pada prinisipnya dirinya tidak kecewa dengan diberikannya jabatan tersebut. \"Ini kan kepercayaan pak bupati yang diberikan kepada saya. Semoga jabatan ini bisa membawa manfaat untuk masyarakat dan membawa maslahat dunia dan akhirat,\" harapnya.(ono) Nama Pejabat Eselon III A dan II yang mengisi jabatan baru No Nama Jabatan Baru 1 Ir H Bayu Jaya MSi MBA Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM 2 Drs Maman Sutiman Kepala Pelaksana BPBD 3 Drs Ucu Sumarna Msi Kabag Humas Sekretariat Daerah 4 Adang Haedar SH Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik 5 H Gatot Sulaeman AP MSi Kabag Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah 6 H Sidharta SSTp MP Camat Sukahaji 7 Dra Hj Etty Sri Rusmianti MSi Sekretaris Dishubkominfo 8 Hj Suratih Puspa SH MM MSi Staf Ahli Bidang Pemerintahan 9 H Ahmad Suswanto SPd MPd Kepala Disporabudpar 10 Drs H Iman Pramudya Subagja MM Asisten Pembangunan Sekretariat Daerah 11 H Udin Abidin SH MM Kepala Dinas KUKM Perindag 12 Yusanto Wibowo SIP MP Kasat Pol PP 13 H Jojo Hadiwijaya SH Kepala Disdukcapil 14 Maman Faturochman SH Msi Kepala BPPTPM

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: