Bahagia karena Bintang Muda

Bahagia karena Bintang Muda

MANCHESTER - Status Ryan Giggs sebagai pelatih Manchester United (MU) hanya akan bertahan hingga akhir musim ini. Bila itu benar, maka kemenangan 3-1 (1-0) atas Hull City di Old Trafford dini hari kemarin WIB (7/5), akan menjadi pertandingan home terakhir paling indah bagi sang pengganti pelatih David Moyes itu. Itu tidak lain karena, Red Devils -julukan MU- tidak hanya sekadar memenangkan pertandingan. Namun, Nemenja Vidic dan kawan-kawan juga memberikan banyak kejutan yang membuat pertandingan terakhir di Old Trafford dalam musim ini tersebut, terasa sangat istimewa. Salah satunya adalah debutan gemilang striker James Wilson yang berhasil membuktikan bahwa program pembinaan di Old Trafford berjalan sukses. Pemain berusia 18 tahun ini berhasil memborong dua dari total tiga gol kemenangan tuan rumah. Masing-masing dia lakukan di menit ke-31 dan 61. Pertandingan tersebut sudah pasti milik tuan rumah, setelah striker senior mereka asal Belanda, Robin van Persie berhasil menambah keunggulan pada menit ke-87. Sebelumnya, tim tamu berhasil mempersempit kekalahan mereka lewat Matt Fyatt pada menit ke-63. \"Dia (Wilson, red) adalah pencetak gol alami, dan dia bisa melakukan banyak hal lebih dari itu. Dia juga memiliki kemampuan kerjasama tim di atas rata-rata,\" puji Giggs setelah pertandingan. \"Wilson juga memiliki kecepatan serta dia adalah pemain yang sangat cerdas. Dia bakal menjadi salah satu pemain kami yang bersinar di musim akan datang,\" ungkapnya. Pelatih berusia 40 tahun ini sengaja menurunkan sejumlah pemain junior dalam laga tersebut, untuk menunjukkan bahwa MU masih memiliki senjata yang siap meledak dalam musim yang akan datang. Memang, selain Wilson, ada juga Adnan Januzaj dan Thomas Lawrence yang dimasukkan menjadi starter. Namun, dibandingkan dua pemain lainnya, Wilson lebih banyak mendapat kredit poin dari Giggs. \"Karena dia (Wilson, red) adalah pemain yang sangat bertalenta,\" kata Giggs setelah pertandingan. \"Dia telah menjalani latihan bersama kami dalam beberapa hari terakhir, dan saya sangat terkesan dengan apa yang dia tunjukkan selama latihan,\" kata pemain berusia 40 tahun itu. Aksi show off pemain muda yang sengaja diturunkan oleh Giggs tersebut memang tidak keliru. Sebab, di musim depan, tim yang sudah 20 kali menjuarai Premier League Inggris ini akan ditinggalkan oleh sejumlah pemain veteran. Seperti Rio Ferdinand, Patrice Evra, Nemanja Vidic, dan Luis Nani. Bagi Vidic dan kawan-kawan yang ingin meninggalkan Old Trafford, melawan Hull tersebut sebagai Farewell Party. Memang, kapten MU asal Serbia ini sudah memastikan bahwa musim depan dia akan merumput bersama Inter Milan di Serie A Italia. (dik) Klasemen Sementara 1. Liverpool * 37 25 6 6 99-49 81 2. Man City* 36 25 5 6 96-37 80 3. Chelsea* 37 24 7 6 69-26 79 4. Arsenal* 37 23 7 7 66-41 76 5. Everton** 37 20 9 8 59-39 69 6. Tottenham 37 20 6 11 52-51 66 7. Man United 37 19 6 12 63-42 63 8. Southampton 37 15 10 12 53-45 55 9. Newcastle 37 15 4 18 42-57 49 10. Stoke City 37 12 11 14 43-51 47 11. Crystal Palace 37 13 5 19 31-46 44 12. West Ham 37 11 7 19 40-49 40 13. Swansea 37 10 9 18 51-53 39 14. Aston Villa 36 10 8 18 38-51 38 15. Hull** 37 10 7 20 39-54 37 16. West Brom 36 7 15 14 42-55 36 17. Sunderland 36 9 8 19 38-57 35 18. Norwich 37 8 9 20 28-60 33 19. Fulham*** 37 9 4 24 38-83 31 20. Cardiff City*** 37 7 9 21 31-72 30 Catatan: *) Lolos Liga Champions **) Lolos Europa League ***) Degradasi Top Scorer 31 gol: Luis Suarez (Liverpool) 21 gol: Daniel Sturridge (Liverpool) 19 gol: Yaya Toure (Man City) 17 gol: Sergio Aguero (Man City), Wayne Rooney (Man United) 16 gol: Olivier Giroud (Arsenal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: