Sunjaya-Gotas Syukuran Kemenangan
CIREBON - Sebagai wujud rasa syukur, Bupati Cirebon Drs H Sunjaya Purwadisastra MM MSi menggelar pengajian dan syukuran di pendopo bupati Jl Kartini, Senin (12/35) malam. Acara ini digelar sebagai syukuran terpilihnya pasangan Jago-Jadi (Sunjaya-Gotas) sebagai bupati-wakil bupati periode 2014-2019. Kegiatan yang dihadiri unsur muspida dan para pejabat di lingkungan Pemkab Cirebon, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat. Pada kesempatan itu, Sunjaya meminta doa dan restu dari seluruh masyarakat Kabupaten Cirebon, karena dengan niat yang tulus dan ikhlas, serta berbagai program yang direncanakan saja, tidak cukup untuk membangun dan memajukan Kabupaten Cirebon. Menurut Sunjaya, harus ada dukungan dan partisipasi dari seluruh stakeholders dan pihak terkait lainnya. “Insya Allah saya ingin menggunakan kesempatan, kekuatan, dan kesehatan ini untuk melanjutkan ibadah, karya, serta tugas dan pengabdian kepada Kabupaten Cirebon,\" ujarnya. Di masa pemerintahannya, Sunjaya mempunyai strategi dalam membangun ekonomi dan mewujudkan kesejahteraan rakyat. Strategi yang dilakukan adalah \"pertumbuhan disertai pemerataan\" atau \"growth with equity\". \"Strategi ini untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat secara adil dan merata. Insya Allah ke depan, Kabupaten Cirebon akan menjadi salah satu daerah yang maju dan bermartabat,\" katanya. Hadir juga dalam acara pengajian tersebut Habib Lutfi bin Yahya. Dalam tausiyahnya, Habib Lutfi memberi nasihat kepada bupati dan seluruh tamu yang hadir agar syukuran ini tidak hanya menjadi acara seremoni atau ucapan terima kasih saja. \"Ungkapan syukur ini sebaiknya diaplikasikan dalam kehidupan,\" ujarnya. Habib juga mendoakan bupati-wabup serta stafnya agar mampu menjadikan Kabupaten Cirebon ke arah yang lebih baik. \"Dari yang indah, lebih indah. Dari yang aman, lebih aman,\" harapnya. (mik) FOTO: OKRI RIYANA/RADAR CIREBON
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: