Sambung Rasa Jadi Ajang Curhat

Sambung Rasa Jadi Ajang Curhat

Bupati Sutrisno Bertekad Majukan Pengusaha Kecil LEUWIMUNDING- Kegiatan sambung rasa yang dilakukan Bupati Majalengka H Sutrisno SE Msi dengan para pengusaha kecil, mikro dan menegah serta warga di Kabupaten Majalengka yang di pusatkan di alun-alun Kecamatan Leuwimunding, Rabu (25/5), dijadikan ajang curahan hati (curhat) para pengusaha dan warga. Seperti persoalan perizinan, marketing, peralatan dan promosi, serta permodalan. Kegiatan dalam rangkaian memperingati hari jadi Kabupaten Majalengka ke-521 itu, dihadiri oleh sejumlah pejabat teras Kota Angin diantaranya, Ketua DPRD Majalengka H Surahman SPd,Sekertaris Daerah Drs H Ade Rachmat Ali Msi, Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Ir H Rahmat Hermawan MBA, Kepala Inspektorat Hj Suratih Puspa SH MM, Kepala Dinas Pertanian Ir H Idi Tjahidi MBA MM, Kepala Dinas BMCK Ir Agus Tamim MT Msi, Kepala Dinas Perhubungan Aeron Randi SP MP, Camat Leuwimunding Junaedi SSos selaku tuan rumah serta para camat lainya di Dapil 5. Salah seorang pengusaha konveksi Desa Heuleut Dede menyatakan, jika kualitas dan produksi kerajinan konveksi asal Kecamatan Leuwimunding sebenarnya sudah cukup terkenal dan sudah bisa dipasarkan secara luas. Namun, katanya, saat ini para pengusaha di kecamatanya masih terkendala dengan minimnya peralatan. “Kebanyakan masih menggunakan peralatan manual. Sehingga hasil produksinya masih jauh dari harapan,” ujarnya. Untuk itu, ia meminta Pemerintah Kabupaten Majalengka bisa memberikan solusi dengan memberikan bantuan peralatan yang lebih modern. Menanggapi sejumlah pertanyaan dan persoalan yang dilontarkan para pengusaha dan pelaku usaha baik kecil maupun menengah, Bupati Majalengka H Sutrisno SE Msi mengaku, pihaknya akan mencoba membantu dan memfasilitasi keinginan para pengusaha. Termasuk, mengenai bantuan permodalan, pemasaran, maupun penyediaan peralatan. Sebab, menurutnya, Pemerintah Kabupaten Majalengka sangat merespons dan mendorong sektor industri kecil, mikro dan menengah sebagai salah satu kekuatan ekonomi berbasis kerakyatan yang harus di perjuangkan pihaknya. Untuk itu, pihaknya akan terus berupaya agar para pengusaha kecil di Majalengka baik yang bergerak di bidang pertanian, perikanan, agrobisnis maupun industri dan furniture harus tetap berkembang dan maju. “Minimal dengan kegiatan ini, kami bisa mengetahui sejauh mana persoalan yang dihadapi masyarakat dan para pengusaha. Kedepan tentunya Pemkab Majalengka dengan kebijakanya akan terus berupaya mencarikan solusi dan jalan keluar termasuk memfasilitasi semua persoalan persoalan yang sudah dikemukakan baik oleh pengusaha maupun masyarakat,” jelasnya. Ia berharap, Kegiatan sambung rasa ini mampu memberikan motivasi dan menghasilkan sebuah solusi yang tepat terhadap semua persoalan yang ada dan dihadapi para pelaku usaha di Kabupaten Majalengka. Sekaligus, sebagai upaya untuk mempromosikan produk unggulan Majalengka. (pai)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: