Tamu Pilih Hemat Tenaga

Tamu Pilih Hemat Tenaga

(Galatasaray vs Arsenal)   ISTANBUL - Arsenal telah mengamankan tiket babak 32 besar Liga Champions sejak menaklukkan Borussia Dortmund di matchday kelima Grup D akhir November lalu. Dengan begitu, laga terakhir melawan Galatasaray di Turk Telekom Arena, Truki dini hari nanti (Nex Entertainment pukul 02.45 WIB) tidak lagi begitu penting. Sebab, apapun hasil dari pertandingan tersebut, begitu juga pertandingan lain yang mempertemukan Dortmund (Jerman) yang saat ini berada di puncak klasemen dengan Anderlecht (Belgia) di posisis ketiga tidak sedikitpun akan merubah status The Gunners -julukan Arsenal- untuk lolos ke babak knockout. Dengan dasar itu, pelatih Arsenal, Arsene Wenger pun berencana mengambil keputusan pragmatis dengan mengistirahatkan sejumlah pemain bintang mereka saat melawan Aslan, julukan Galatasaray. Pasalnya, pelatih asal Prancis itu tidak mau mengambil risiko dengan kebugaran pemain. \"Seperti yang Anda tahu, kami baru saja melewati banyak pertandingan membuat banyak kami mengalami kelelahan. Dan, itu membuat beberapa pemain kami berisiko mengalami cedera serius sehingga kami harus realistis dengan keadaan,\" ujar Wenger seperti dikutip The Guardian. \"Tapi, kami tetap akan berangkat dengan tim yang kuat,\" tegasnya. Alexis Sanchez yang telah bermain secara reguler dalam 22 pertandingan terakhir sepertinya tidak akan diboyong ke Turki. Pemain asal Chile tersebut akan diberikan kesempatan untuk melakukan recovery setelah melewati jadwal pertandingan ekstra padat di musim ini. Selain itu, bek asal Prancis Laurent Koscielny juga tidak akan berada di dalam rombongan. Sebab, Koscielny masih dalam tahap recovery dari cedera achilles. Gelandang Theo Walcott juga tetap akan berada di London setelah mengalami cedera di bagian pangkal paha. Oleh karena itu, Wenger akan memaksimalkan sejumlah pemain muda Santi Cazorla, Calum Chambers serta Hector Belleron untuk menjadi starter. Begitu juga pemain muda Isaac Hayden serta Joel Campbell dan Lukas Podolski juga diboyong serta dalam rombongan. Wenger menambahkan bahwa meski pertandingan tersebut tidak begitu menentukan, namun Wenger tetap ingin anak asuhnya membawa pulang kemenangan dari Turki. \"Selama musim ini, kami telah bermain sebanyak tujuh kali di Liga Champions, dan kami sudah memenangkan empat laga, saya ingin kami harus memenangkan lima pertandingan,\" tegasnya. Sementara itu, pelatih Gala -sebutan lain Galatasaray-, Hamza Hamzaoglu mengungkapkan bahwa tim besutannya akan bermain fight sepanjang pertandongan meski kesempatan mereka untuk melaju ke babak 32 besar sudah tertutup. \"Kami berharap bahwa kami akan memberikan fans sesuatu untuk dirayakan setelah pertandingan melawan Arsenal,\" kata pria yang baru menggantikan posisi Cesare Prandelli yang di pecat awal Desember itu. (dik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: