7 Hari, Targetkan 150 Unit
All New Xenia Dilaunching CIREBON-Tadi malam (15/11), Daihatsu All New Xenia dilaunching di Grage Mall Cirebon. Dua unit mobil All New Xenia, tipe M dan R Family yang dipajang jadi pusat perhatian. Pengunjung melihat bagian eksterior dan interior. Bahkan ada yang mencoba duduk di belakang kemudi. Menurut BM Astra International Daihatsu Cirebon, Sony E Walangare, pascalaunching masyarakat bisa melihat All New Xenia di Grage Mall hingga 21 November 2011. Selama pameran pihaknya menargetkan 150 surat pemesanan kendaraan (SPK) atau rata-rata 20 SPK/hari. “Pada acara launching ini saja sampai jam 9 malam sudah ada 27 SPK. Kami optimis target bisa masuk,” ungkap Sony. Launching sekaligus pameran All New Xenia di Grage Mall dilakukan PT Astra International Daihatsu Cirebon dan PT Astrido Rejeki Mobilindo. Konsumen yang memesan SPK selama pameran hingga akhir November, dapat mengikuti promo Serbu (serunya beli mobil) Daihatsu. Hadiah disiapkan untuk 85 pemenang uang tunai masing-masing Rp10 juta, 3 kg emas untuk 3 pemenang @1Kg dan 10 Daihatsu All New Xenia. Pajak pemenang ditanggung Daihatsu. Soal harga All New Xenia, Sony mengatakan, tipe terendah Xenia 1.0 D Rp128,1 juta, tipe 1.0 M family Rp150 juta, tipe 1.3 X Rp142,7 juta, tipe 1.3 R Rp146,7 juta dan tipe tertinggi 1.3 R sporty Rp175,4 juta. Sales eksekutif Daihatsu Cirebon, Marista, mengaku pada malam launching mendapat 2 SPK. Salah satunya konsumen lama yang pernah membeli mobil Daihatsu dua unit sekaligus (Xenia dan Terios), enam bulan lalu. ”Kami melayani konsumen sampai mobil diterima, bukan hanya saat SPK. Karena itu konsumen yang sudah pernah membeli, langsung tertarik beli All New Xenia,” ucapnya. (san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: