Jasad Otong Ditemukan di Malompong

Jasad Otong Ditemukan di Malompong

Tersangkut di Tumpukan Sampah Sungai Cideres MAJALENGKA – Masyarakat Desa Malompong Kecamatan Maja dikejutkan dengan penemuan mayat di tumpukan sampah di Sungai Cideres, Senin (16/2). Mayat tersebut ditemukan Ma’mun (37), warga Desa Cikedung Kecamatan Maja yang hendak mencari barang bekas di sekitar Sungai Cideres. Ma’mun menyebutkan, jasad korban ditemukan sekitar pukul 08.00 dengan kondisi tengkurap tanpa busana dan bau menyengat di tumpukan sampah sekitar Sungai Cideres. “Saya menemukan jasad korban ketika saya hendak mencari barang bekas di sekitar sungai, ketika itu saya melihat bokong yang mengapung dan saya mencium bau busuk di sekitar tumpukan sampah dan seketika saya langsung melaporkan penemuan ini ke aparat Desa Malompong,” ujar Ma’mun saat ditemui Radar, kemarin. Tim SAR, relawan dan petugas kepolisian yang sedang melakukan pencarian korban Gua Lalay saat mendengar penemuan mayat, langsung menuju sungai yang berada di Desa Malompong. Sekitar pukul 11.00, jasad langsung dibawa ke UPTD Puskesmas Maja untuk diotopsi dan dicek oleh keluarga Otong, warga Desa Sukadana Kecamatan Argapura untuk memastikan bahwa jasad tersebut adalah otong yang sudah hilang selama sepekan. Setelah dicek oleh masyarakat dan aparat Desa Sukadana didampingi Jajang Aris Hidayat, salah seorang keponakan Otong, mayat tersebut dipastikan jasad otong seorang pemandu wisata Gua Lalay yang menjadi korban air bah asal Desa Sukadana Kecamatan Argapura yang hilang selama satu minggu. Jajang menyebutkan pada jasad tersebut terdapat ciri–ciri dimana di telapak tangannya terdapat tanda dan tahi lalat di bagian punggung jasad itu. “Saya yakin betul bahwa itu jasad Otong, karena saya sudah melihat ciri-ciri yang ada pada otong yaitu ada tanda di telapak tangan dan tahi lalat di punggung,” ujar Jajang. Kini jasad korban berada di Puskesmas untuk diperiksa dan dibersihkan. Setelah itu jasad korban akan langsung diserahkan kepada keluarga untuk disemayamkan. Meski pihak keluarga sudah memastikan bahwa jasad yang ditemukan itu adalah jasad Otong, namun pihak kepolisian tetap akan memastikannya. Salah satunya dengan melakukan tes DNA dengan mengambil sampel dari jasad tersebut dan ibu korban. Tes DNA sendiri akan dilakukan di RS Hasan Sadikin, Bandung. (bae)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: