Djokovic Raih Titel ke-50

Djokovic Raih Titel ke-50

INDIAN WELLS - Petenis nomor satu dunia Novak Djokovic kemarin berhasil merengkuh gelar Indian Wells Master keempatnya. Bertanding melawan Roger Federer yang memiliki ranking satu strip dibawahnya, Djokovic tampil apik. Petenis Serbia itu mengakhiri perlawanan Federer 6-3, 6-7(5), 6-2 dalam pertandingan panjang selama selama dua jam 17 menit. \"Aku kira, malam ini (kemarin, Red) adalah permainan terbaik yang pernah aku miliki. Aku bisa bermain dengan sangat solid, memiliki intensitas tinggi, dan memukul tanpa ragu setiap bola yang datang. Aku sangat fokus di laga tadi (kemarin, Red),\" tutur petenis 27 tahun itu seusai memenangi laga ke-38 nya atas Federer kemarin. Hasil itu membuat Djokovic mampu menipiskan head to head pertemuannya dengan petenis asal Swiss itu. Dari 38 pertemuan, Djokovic memenangi 18 pertandingan. Sementara Federer sukses menang di 20 pertandingan lainnya. Titel kemarin juga semakin terasa istimewa karena menjadi titel ke-50 Djokovic selama berkarier di tenis profesional. Dia melampaui torehan pelatihnya sendiri, Boris Becker yang mengumpulkan 49 gelar. Sepanjang sejarah tenis era open, Djokovic  menjadi petenis ke-12 yang mampu mencapai 50 gelar juara. Bagi Federer ini adalah kali kedua secara back to back dirinya dikalahkan Djokovic di final Indian Wells. Tahun lalu, petenis 33 tahun itu juga dipaksa menyerah 3-6, 6-3, 7-6 (3) di final. Keduanya kini tercatat sama-sama memuncaki pengumpul gelar Indian Wells dengan sama-sama memiliki empat gelar juara. Federer pernah begitu dominan di turnamen ini dengan tiga kali berturut-turut menjadi juara yakni pada 2004, 2005, dan 2006. Satu gelar lagi didapatnya pada 2012. Sementara bagi Djokovic, tiga gelar sebelumnya didapat pada 2008, 2011, dan 2014. Meski tak mampu membawa pulang gelar, Federer tetap menunjukkan diri sebagai salah seorang petenis terbaik yang ada saat ini dengan menerima kekalahan. \"Saat aku keluar dari lapangan pertandingan, aku tetap berfikir ini adalah hasil terbaik yang aku terima. Aku memulai semuanya dengan sangat baik namun Djokovic hari ini (kemarin, Red) benar-benar bermain dengan solid. Dengan segala hormat, dia memang pantas mendapatkan tropi itu,\" jelasnya seusai laga kemarin. Sementara itu di sektor putri, petenis Rumania Simona Halep sukses merengkuh gelar pertamanya di Indian Wells. Di final, petenis 23 tahun itu sukses menumbangkan petenis kawakan asal Serbia, Jelena Jankovic 2-6, 7-5, 6-4. Gelar tersebut menjadi gelar ketiganya tahun ini. Sebelumnya Halep juga menjadi kampiun di ajang Shenzhen Open pada Januari dan Dubai Tennis Championship di Februari. (irr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: