Bulls-Grizzlies Menyusul ke Playoff

Bulls-Grizzlies Menyusul ke Playoff

CHICAGO - Chicago Bulls dan Memphis Grizzlies kemarin sama-sama memastikan satu tiket ke babak playoff. Mereka menjadi tim ketiga-keempat yang mendapatkan tiket tersebut musim ini. Bulls mendapatkannya setelah menumbangkan Charlotte Hornets 98-86. Sementara Grizzlies, kemarin menundukkan New York Knicks 103-82. Kemenangan itu membuat Bulls kini mengemas menang-kalah 43-29 dan berada di peringkat empat wilayah timur. Sementara Grizzlies, kokoh menduduki runner up wilayah barat dengan menang-kalah 50-21. Dua tim lain yang lebih dulu memastikan tiket playoff adalah Atlanta Hawks dan Golden State Warriors. \"Setelah ini, tantangan Bulls selanjutnya adalah waktu yang masih cukup panjang menuju play off. Kami tidak boleh lengah,\" tutur Tom Thibodeau, pelatih Bulls kepada chicagotribune kemarin. Rookie Bulls, Nikola Mirotic menjadi salah satu kunci kemenangan Bulls. Power forward asal Montenegro itu mencetak poin terbanyak dengan 28 poin dan 8 rebound. Center utama mereka Pau Gasol juga tampil meyakinkan dengan 27 poin dan 12 rebound. Di laga kemarin shooting guard Jimmy Butler juga kembali bisa diturunkan. Di sebelas pertandingan terakhir, Butler menepi lantaran mengalami keseleo di siku kiri. Namun, pemain 25 tahun itu langsung nyetel dengan mencetak 19 poin dan 9 rebound di 39 menit permainannya. \"Senang melihatnya kembali. Tidak heran dia bisa lakukan itu. Dan aku yakin selanjutnya dia bakal makin menemukan ritmenya kembali,\" puji Thibodeau. Sementara itu power forward Zach Randolph menjadi penyumbang poin terbanyak Grizzlies saat menumbangkan Knicks 103-82. Marc Gasol menambah sumbangan 21 poin untuk Grizzlies ditambah Vince Carter 14 poin, dan Jeff Green 12 poin. Ini menjadi kelima kalinya secara berturut-turt Grizzlies sukses melaju ke playoff sejak musim 2010-2011. Namun, musim lalu mereka harus langsung terhenti di babak pertama setelah ditaklukkan Oklahoma City Thunder. \"Inilah Grizzlies. Tim ini sudah terbentuk begitu lama. Karena itu kami sudah siap untuk tantangan selanjutnya,\" ucap Randolph seusai laga kemarin. Bagi Bulls ini adalah kali ketujuh mereka lolos ke playoff secara berturut-turut. Mereka ingin melaju lebih jauh musim ini karena tahun lalu juga terhenti di babak pertama setelah dikalahkan Washington Wizard. (irr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: