Wah Gawat, Bella Pasti Out

Wah Gawat, Bella Pasti Out

  Hanna Masuk Skuad SEA Games JAKARTA - Kontingen Indonesia mendapatkan pukulan berat jelang SEA Games XXVIII/2015, Juni mendatang. Juara bertahan sektor tunggal putri, Bellaetrix Manuputty dipastikan absen dari ajang muiltieven dua tahunan ini. Padahal dua tahun silam di Myanmar, Bella –sapaannya-merengkuh emas berkat kemenangan atas pebulutangkis Thailand Busanan Ongbumrungpan. Bella mengalami cedera lutut kiri ketika tampil pada semifinal PIala Sudirman 2015 di Dongguan Tiongkok (16/5). Baru tampil tujuh menit melawan pemain Tiongkok Li Xuerui, Bella harus menepi karena salah posisi jatuh. Koordinator cabang olahraga (cabor) permainan Satlak Prima Mimi Irawan kemarin (18/5) menuturkan, posisi Bella akan diganti Hanna Ramadini untuk sektor perorangan. Selain Hanna, PP PBSI menempatkan Linda Wenifanetri pada sektor tunggal putri. \"Dalam DRM (Delegation Registration Meeting,red.) akan kita ubah. Hanna yang semula hanya turun untuk beregu, kita ikutkan juga untuk perorangan,\" tutur Mimi. DRM sendiri akan dilangsungkan 21 Mei mendatang di Singapura. Buat Mimi, kehilangan Bella sangat memukul Indonesia menjelang SEA Games ini. Hanna yang belum punya jam terbang tinggi masih belum terbukti tangguh menghadapi tekanan pemain putri Thauiland, Singapura, dan Malaysia. Dengan absennya Bella, Mimi memprediksi akan ada reduksi target dan pencapaian medali Indonesia. Di luar tunggal putri, Mimi memperkirakan ganda putra dan ganda campuran akan menjadi andalan. Target Indonesia di SEA Games Singapura ini adalah tiga medali emas. Yakni ganda putra, ganda campuran, dan tunggal putra. Sedang tunggal putri dan beregu putra digadang-gadang menjadi kuda hitam meraih medali emas. Sedang Kasubid Humas dan Media Sosial PP PBSI Yuni Kartika mengatakan kemarin (18/5) malam skuad Piala Sudirman baru mendarat. Setelah ini mereka akan bersiap mengikuti superseries Australia Open (26-31 Mei) dan superseries premier Indonesia Open (2-7 Juni) sebelum tampil di SEA Games Singapura (5-16 Juni) “ Target kita dua emas. Ganda putra dan ganda campuran. Untuk sektor putri memang tak ada target. Tahun ini sebenarnya kita optimis bisa tiga emas. Tapi karena Tommy gak ada, makanya cuma dua emas,\" ucap Yuni. Sementara itu, Chef de Mission (CDM) SEA Games 2015 Taufik Hidayat agar para atlet menjaga peak dan menghindari cedera. Peraih medali emas Olimpiade 2004 Athena tersebut mencontohkan kasus Bella yang menderita cedera lutut kiri di Piala Sudriman membuatnya absen di SEA Games. Padahal Bella adalah pemegang gelar juara bertahan. (dra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: