Jalin Silatruahmi, Gapeksindo Halal Bihalal
CIREBON- Keluarga besar Gabungan Pengusaha Konstruski Indonesia (Gapeksindo) Kota Cirebon menggelar halal bihalal di Cirebon Waterland Ade Irma Suryani, Sabtu (25/7). Bersalam-salaman dan saling bermaafan satu sama lain menambah suasana penuh keakraban. Ketua Gapeksindo Kota Cirebon H Anang Juli Suryanto didampingi sekretaris Yanto Irianto mengatakan, halal bihalal bertujuan untuk menjalin silaturahmi diantara keluarga Gapeksindo serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. \"Kebersamaan dan keakraban yang terjalin baik patut dipertahankan dan ditingkatkan. Rasa kekeluargaan yang juga terjalin dan telah terjaga selama ini agar dijadikan kunci kebersamaan, sehingga apa yang menjadi tujuan kita bisa berjalan dengan baik dan benar,\" ujarnya. Dalam kesempatan tersebut, Anang juga menjelaskan bahwa jabatannya di kepengurusan Gapeksindo akan berakhir. Dalam waktu dekat ini pihaknya akan melaksanakan musyawarah cabang (Muscab). Untuk waktu dan tempat pelaksanaan Muscab, kata Anang, masih dalam pembahasan seluruh anggota. Disinggung soal calon ketua yang akan maju pada Muscab nanti, sampai saat ini belum ada yang mengatakan terus terang. \"Saat ini jumlah anggota Gapeksindo Kota Cirebon sendiri sebanyak 27 anggota. Siapapun yang memenuhi syarat, silahkan untuk mencalonkan,\" katanya. Namun, kata Anang, seandainya nanti banyak yang mendukung dirinya untuk maju dalam Muscab, ia mengaku siap mengemban amanah yang diberikan oleh para anggotanya. \"Kalau ada yang mengharapkan saya maju lagi dalam Muscab nanti, Insya Allah saya siap mengemban amanah,\" tambahnya. (mik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: