Manajemen Kepegawaian Cirebon Terbaik Se-Jabar

Manajemen Kepegawaian Cirebon Terbaik Se-Jabar

SUMBER – Kabupaten Cirebon kembali mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.  Penghargaan kali ini diberikan karena pemerintah dianggap mampu mengelola manajemen kepegawaian yang bermutu, akuntabel, inovatif dan kreatif (BAIK). Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cirebon Drs H Kalinga MM mengatakan, Gubernur Jawa Barat H Ahmad Heryawan Lc memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Cirebon sebagai nominator terbaik I pengelola managemen kepegawaian yang bermutu, akuntabel, inovatif dan kreatif (BAIK) klaster II tingkat Provinsi Jawa Barat  tahun 2015, bertempat di aula Dinas Pendidikan Jawa Barat, Senin (7/9) lalu,. “Alhamdulillah, kerja keras kami mendapat apresiasi dari Pak Gubernur,” katanya. Ditambahkan, pencapaian tersebut diperoleh melalui sejumlah tahapan penilaian yang dilakukan oleh tim. Aspek penilaian meliputi, pengelolaan data kepegawaian, pelayanan administrasi kepegawaian, pengembangan pegawai, peningkatan kesejahteraan dan disiplin. Selain itu, ada beberapa pegawai negeri sipil (PNS) fungsional yang mendapat penghargaan dari Gubernur Jawa Barat, yaitu untuk pejabat fungsional umum diraih oleh Sukarya SAp (pelaksana BKPPD Kabupaten Cirebon) sebagai nominator peringkat 1, pejabat fungsional tertentu diraih oleh Dra Hanik Malihatin (penyuluh KB madya Kecamatan Losari) sebagi nominator peringkat 2 dan pejabat struktural eselon IV diraih oleh Samsudin SP (Kasubid Ketersediaan dan Distribusi Pangan BKP5K) sebagai nominator peringkat kedua. “Pencapaian ini diraih setelah melalui tahapan penilaian yang terdiri dari, administrasi, psikotes, tes penguasaan tugas, wawancara dan kunjungan observasi ke unit kerja,” imbuhya. Menurut Kalinga, pemberian PNS teladan diharapkan mampu memberikan motivasi agar PNS selalu berperan aktif dalam pembangunan di daerah, baik yang bersifat materil maupun spiritual. Sehingga, cita-cita Bupati Cirebon menwujudkan masyarakat yang dinamis, kreatif dan agamis bisa terealisasi. “Semoga pengembangan sikap keteladanan bagi setiap PNS,” tuturnya. Diraihnya penghargaan ini, bukan berarti BKPPD Kabupaten Cirebon berpuas diri. Malah, hal ini sebagai cambuk untuk terus berinovasi dalam memenej para pegawai yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cirebon, sehingga mereka dapat bekerja secara optimal dalam memberikan pelayanan, tanpa menafikan hak-hak mereka. “Kita akan terus berusaha untuk seoptimal mungkin dalam memberikan pelayanan kepegawaian,” pungkasnya. Sementara itu, Bupati Cirebon Drs H Sunjaya Purwadisastra MM MSi mengatakan  penghargaan yang diraih merupakan bukti peningkatan pelayanan pada masyarakat telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Cirebon. Dengan berbagai langkah termasuk open bidding, Pemerintah Kabupaten Cirebon berusaha menempatkan pegawai sesuai dengan kompetensinya. \"Ke depan akan terus kita lakukan terobosan-terobosan dan perbaikan agar pelayanan pada masyarakat bisa jauh lebih baik,\" ujarnya. (jun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: