Pencetakan KTP el Normal Lagi

Pencetakan KTP el Normal Lagi

CIREBON- Pelayanan pembuatan KTP elektronik (KTP el) mulai lancar lagi kemarin. Sebelumnya, proses pelayanan terganggu dari mulai dari kosongnya blangko hingga data centre Kemendagri yang trouble dan tidak bisa diakses daerah. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kepala Disdukcapil) Kota Cirebon Sanusi SSos mengaku data centre dari Kemenedagri sebagai acuan pencetakan KTP el sudah normal. Karena sudah normal, maka staf bagian pencetakan langsung bekerja, termasuk merekap data-data yang sudah diinput, tapi belum bisa masuk data centre saat itu. “Alhamdulillah sudah normal kembali. Sekarang sudah dalam proses pencetakan,” kata Sansi. Sanusi berharap dengan normalnya kembali data centre, maka pelayanan pembuatan KTP el tidak lagi terganggu, dan masyarakat bisa menerima KTP el untuk keperluan keseharaian yang terkaitan dengan kependudukan. Sementara Meidi, staf pencetakan KTP el Disdukcapil mengakui pencetakan KTP el sudah bisa dilakukan kembali. “Data centre Kemendagri sudah kembali normal mulai hari ini (kemarin, red)‚” kata Meidi saat dihubungi Radar. Namun saat disinggung sudah berapa keping yang tercetak dalam satu hari pasca bermasalah, Meidi mengaku belum bisa menghitung angka persisnya. “Saat ini langsung cetak KTP el yang sempat tertunda. Belum sempat dihitung,” katanya. Anggota Komisi C DPRD Kota Cirebon, Benny Sujarwo berharap pemerintah, khususnya Kemendagri, untuk tidak lagi memperlambat proses pembuatan KTP el seperti yang terjadi selama ini. Karena masyarakat pasti membutuhkan KTP dalam rangka untuk keperluan sehari hari. Benny juga berharap pemerintah pusat membuat kebijakan soal data centre agar tidak lagi tersentral di pusat. Pusat, kata Benny, bisa memberikan kesempatan kepada pemerintah daerah untuk merekam data hingga proses pencetakan, tanpa harus menunggu data centre Kemendagri. (abd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: