2 Tahun Jalur Alternatif Belum Diperbaiki

2 Tahun Jalur Alternatif Belum Diperbaiki

MAJALENGKA – Kondisi jalan alternatif dari Majalengka menuju Kecamatan Kasokandel banyak yang berlubang, kerusakan terparah terjadi di sekitar Desa Lewikidang hingga Kasokandel. Salah seorang pengendara motor yang juga warga setempat, Nita mengatakan sudah hampir dua tahun jalan tersebut rusak parah dan berlubang namun sampai saat ini belum juga diperbaiki. “Banyak pengendara yang mengeluhkan kerusakan jalan, pasalnya kendaraan mereka saat melintas sering mengalami masalah seperti ban bocor, mogok dan lain-lain,” ujarnya Jumat (25/9). Apalagi Setelah ada proyek pengerukan tanah di dekat jalan tersebut, tanah yang berhamburan dan menyentuh aspal semakin membuat jalan ersebut rusak lebih parah. “Kondisi ini harusnya menjadi bahan informasi penting bagi intansi terkait untuk segera menganggarkan perbaikan. Bagaimanapun juga semakin banyak warga yang memilih jalur ini,” ungkapnya. Pengendara lainnya, Jani mengatakan sering lewat jalur Majalengka-Kasokandel dan selama dua tahun ini kondisi jalannya semakin rusak. Padahal dulu jalur favorit itu mulus teraspal, dan kini sudah waktunya untuk diperbaiki. “Kayaknya memang sudah waktunya untuk diperbaiki, lihat saja sepanjang jalan itu banyak lubang. Kalau tidak segera diperbaiki dikhawatirkan akan lebih banyak yang celaka,” ungkapnya. Beberapa waktu lalu, ada yang terjatuh ketika mengendarai motor di jalan tersebut meski tak sampai terluka parah. Si pengendara terjatuh karena ada lubang yang cukup dalam dengan diameter kecil sehingga ban depan tergelincir. “Jangan sampai ada korban lagi, perbaikan jalan di jalur alternatif ini harus segera. Minimal dianggarkan untuk tahun depan,” ungkapnya. Sementara itu sejumlah warga lainnya juga berharap agar jalur alternatif itu segera diperbaiki, agar masyarakat sekitar maupun pengendara lain dapat dengan leluasa dan tidak merasa was-was atau khawatir ketika lewat. (bae)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: