Begal Dapat Motor, Korban Dapat Senpi

Begal Dapat Motor, Korban Dapat Senpi

AKSI kejahatan tak selalu dipenuhi dengan cerita-cerita menegangkan. Kadang ada yang bisa bikin tertawa, tapi tetap ada nilai heroiknya. Ini biasanya terjadi saat korban kejahatan memberikan perlawanan. Seperti aksi pembegalan yang terjadi di Jl Raya Bendungan, Pangenan, Kabupaten Cirebon, Senin dini hari (5/10). Pelaku berhasil membawa kabur motor incarannya, tapi senjata api (senpi) justru jatuh dan diambil korbannya. Ceritanya, sekitar pukul 03.00 pengendara motor Mohamad Jalaludin (25) warga Bojongsari, Brebes, melaju dengan motor CBR 250 CC. Malam itu Mohamad Jalaludin berboncengan dengan rekannya, Nanik Asmarani. Di lokasi kejadian, yakni wilayah Bendungan, keduanya dibegal oleh empat orang yang mengendarai dua motor. Para pelaku langsung menghadang laju korban. Pelaku lain langsung menyalip dan mengambil kunci motor korban. Ketika itu motor korban langsung berhenti. Para pelaku menodongkan senpi dan sajam. Sempat tarik-tarikan tas milik korban, namun pelaku berhasil membawa kabur motor dan tas. Sedangkan korban mengambil senpi. “Namun magazine peluru sudah dibawa pelaku,” ujar Kapolsek Pangenan AKP Jufrini, kemarin. Jufrini menegaskan pihaknya masih mendalami kasus ini. Jufrini menduga pelaku sudah mengawasi kondisi Polsek Pangenan. “Karena kejadian setelah anggota kita lakukan patroli dengan mobil. Anggota saya keluar kantor untuk patrol jam 9 malam, baru selesai dan masuk polsek jam 3 dini hari. Tak berapa lama ada kejadian itu. Kami duga komplotan ini sudah mengawai Polsek Pangenan,” ujar Jufrini. Ke depan, pihaknya akan mengubah pola pengamanan dan akan lebih memperketat jalur pantura. Pihaknya sudah mengamankan barang bukti berupa senpi. “Ini air soft gun jenis pistol. Sudah kita amankan sebagai barang bukti,” ujar Jufrini. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: