Hanya Dua Pekan Persiapan

Hanya Dua Pekan Persiapan

Dias Optimistis Skuad Maung Tetap Kompak di Piala Jenderal Sudirman BANDUNG - Persib Bandung mempunyai waktu dua pekan jelang gelaran Jenderal Sudirman Cup atau Piala Jenderal Sudirman saat skuad kembali berlatih, Senin (2/11) mendatang. Seperti diketahui, turnamen tersebut rencananya digelar 14 November nanti. Selama dua minggu persiapan dianggap bek sayap Maung Bandung, Dias Angga Putra, cukup untuk turun di turnamen yang juga digagas Mahaka Sports and Entertainment itu. Dias cukup percaya dengan ramuan agenda staf pelatih Persib, Djajang Nurjaman dan Yaya Sunarya. Selain itu, kebersamaan yang menimbulkan kekompakkan tim di luar dan di dalam lapangan dinilainya membuat tim tidak sulit untuk menjalin chemistry meski sudah diliburkan sepekan. “Kalau dengan dua minggu optimistis, kan ini tim udah lama. Waktu gabung juga Pak Yaya dan Pak Jajang sudah tahu latihannya seperti apa, kan ini tim kompak banget,” tutur Dias seperti dikutip laman simamaung.com Sebanyak 3 tempat pelaksanaan Piala Sudirman sudah ditentukan, yaitu Surabaya, Bali dan Malang. Dias enggan untuk pilih memilih diantara 3 tempat tersebut. Pemain 26 tahun itu siap di manapun Persib akan ditempatkan. “Yang mana aja, enggak usah pilih-pilih, biar mereka aja yang ngurusin kita. Sebagai pemain kita pasti siap di manapun juga,” tegas Dias. Sementara itu, selama masa libur timnya Dias banyak meluangkan waktu bersama keluarga. Latihan individu pun kerap dijalani pemain yang pernah memperkuat Persisam Samarinda dan Pelita Bandung Raya ini. “Lebih banyak ngumpul sama keluarga, orang tua di Kopo, saya di Buahbatu, mertua di Antapani. Biasa di rumah mengisi latihan sendiri,” tukasnya. Sementara itu, libur sepekan pasca konvoi juara Minggu (25/10) lalu dimaksimalkan Tantan, striker Maung Bandung, untuk fokus pemulihan cederanya. Pemain asal Lembang itu mengaku masih belum leluasa untuk bergerak terutama ketika harus mengolah si kulit bundar. Rasa ngilu masih dialaminya hingga harus banyak melakukan istirahat serta pemulihan. “Fokus pemulihan soalnya masih ada rasa nyeri, tapi kalau sprint-sprint sih masih bisa, cuma kalau ngolah bola terus nekuk masih kerasa linunya,” tutur Tantan. Selain pemulihan, demi menjaga kebugaran fisik dan badannya, Tantan melakukan latihan individu ringan di setiap harinya. Olahraga renang, bersepeda atau jogging menjadi agenda secara bergantian. “Agenda libur Tantan isi sama renang, jogging dan main sepeda sedikit-sedikit biar sembari tahap pemulihan,” ucapnya. Striker bernomor punggung 82 itu diketahui harus menepi pasca mengalami cedera lutut di partai semi final leg pertama Piala Presiden melawan Mitra Kukar beberapa waktu lalu. Praktis partai final pun ia lewatkan. (net)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: