Britania Raya Tertinggal

Britania Raya Tertinggal

Kyle Edmund Tumbang di Tangan David Goffin GHENT - Britania Raya dalam tekanan di final Piala Davis 2015 semalam. Mereka tertinggal 0-1 oleh tuan rumah Belgia dalam pertandingan di Flanders Expo, Ghent, Belgia. Tunggal pertama Inggris Kyle Edmund tumbang di tangan andalan Belgia David Goffin. Setelah bermain keras dalam tempo dua jam 44 menit, Endmund tumbang lima set, 3-6, 1-6, 6-2, 6-1, dan 6-0. Edmund sebetulnya menjalani start yang sangat baik. Dia unggul 2-0 lebih dulu. Namun, Goffin dengan senjata andalan forehand yang sangat keras mematahkan perlawanan Edmund.  “Pertandingan sungguh berjalan tidak mudah. Kyle sangat agresif dan bersemangat sekali untuk menang. Forehand-nya luar biasa,” kata Goffin sebagaimana dilansir BBC. “Awalnya, saya memang sulit sekali menemukan timing yang tepat. Saya paham betul bahwa Kyle akan bermain seperti ini. Namun, bravo. Jika ada peluang yang sangat kecil, saya akan mengambilnya,” imbuh petenis peringkat ke-16 dunia tersebut. Edmund memang masih muda, 20 tahun. Peringkatnya juga rendah sekali, nomor 100 dunia per kemarin. Namun, dia memperlihatkan permainan yang sangat menawan dalam debutnya. Tetapi, pengalaman akhirnya yang berbicara. Goffin sendiri tidak pernah kalah dalam empat pertandingan sebelumnya di Piala Davis tahun ini. Dia tersengat oleh dukungan 13.000 fans tuan rumah yang sangat heboh. Di hadapan Raja Belgia Philippe dan Ratu Mathilde, petenis 24 tahun tersebut ingin mempersembahkan gelar Piala Davis pertama untuk negerinya. Hingga berita ini selesai ditulis, tunggal kedua dan petenis terbaik Britania Raya Andy Murray sedang berhadapan dengan Ruben Bemelmans. Jika Murray kalah, Britania Raya benar-benar sangat terjepit. (cak/c4/nur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: