Dua Hari Inbox SCTV Manggung di Kuningan
KUNINGAN - Puluhan artis ibu kota bakal hadir di Kuningan dalam acara Inbox Karnaval Kuningan selama dua hari yaitu Sabtu (30/1) hingga Minggu (31/1). Acara yang dipromotori Pemkab Kuningan bekerjasama dengan salah satu stasiun televisi swasta tersebut akan dilaksanakan di Lapangan Pandapa Paramartha Kuningan. Rencananya acara hiburan musik tersebut juga akan menghadirkan sejumlah kesenian dan kuliner khas Kuningan yang terbagi dalam beberapa sesi. Berikut bocoran artis yang akan tampil dalam acara Inbox Karnaval Kuningan nanti. Pada Sabtu pagi, acara akan dipandu oleh Andhika Pratama, Ferry Maryadi, Audi Marissa dan Oghel. Sedangkan artis yang akan tampil yaitu Zaskia Gotik, Lyla Band, Shae Band, Nurbayan + Iva Loka dan Rizki Ridho D\'Academy. Pada siang harinya akan ada band Seventeen, Siti Badriah, Trio Ubur-ubur, Trio Macan dan Hesty Klepek-klepek. Pada hari Minggu, host Inbox akan ditambah oleh Uus (stand up Commedy) dan artis tambahan lainnya Cita Citata, Duo Anggrek dan Ega D\'Academy. Selain itu acara juga akan dimeriahkan oleh kesenian khas Kuningan seperti rampak genjring, tari buyung dan kreasi seni pemuda Kuningan. Ketua Panitia Uca Somantri mengatakan, acara itu tidak sebatas untuk menghibur masyarakat Kuningan tetapi juga untuk mengenalkan Kuningan di bidang pariwisata secara nasional. Untuk menambah kemeriahan acara nanti, pihak SCTV memberikan kesempatan bagi talen muda Kuningan untuk unjuk kabisa. “Kesenian khas Kuningan juga akan tampil seperti rampak genjring, tari buyung dan sejumlah kreasi anak muda Kuningan lainnya. Termasuk kita tampilkan kuliner khas Kuningan,” katanya. (taufik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: