Sebelum Dilantik, Sempatkan Nyanyi Dulu

Sebelum Dilantik, Sempatkan Nyanyi Dulu

VOKALIS grup musik Ungu, Pasha masih menyempatkan diri menjalani aktivitasnya di panggung hiburan. Sebelum dilantik menjadi Wakil Walikota Palu, Sulawesi Tengah, pria pemilik nama lengkap Sigit Purnomo Syamsuddin Said tersebut mendapat kesempatan mengisi soundtrack film Mars. Bersama bandnya, Ungu, Pasha melantunkan lagu berjudul Doa untuk Ibu. ”Thanks kepada pihak film Mars, semua ini kebetulan kok. Alhamdilillah Ungu dipilih menyanyikan salah satu OST-nya,” ujar Pasha di sela-sela proses rekaman di Backbeat Studio, Cipete Raya, Cilandak,  Jakarta Selatan,  kemarin malam. Setelah terpilih menjadi Wakil Walikota Palu dalam Pilkada serentak tahun pertama, Pasha memang tidak mengundurkan diri dari panggung musik. Dia pun tidak melepas profesinya sebagai vokalis grup musik Ungu. Namun, Pasha memastikan akan mengurangi jadwalnya di dunia musik jika sudah resmi menjabat Wakil Walikota Palu. ”Hari ini saya masih pengangguran. Sudah enam bulan sudah pengangguran,” candanya. Lebih lanjut, pria kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah, 27 November 1979 tersebut, keputusan terjun ke dunia politik sudah mendapat dukungan dari kawan-kawannya di Ungu. ”Sebetulnya antara Ungu dengan pihak film sangat baik. Mudah-mudahan apa yang menjadi pesan dalam pendidikan bisa jadi gambaran yang luas untuk anak-anak bangsa. Gapai lah cita citamu setinggi mungkin,” terangnya. Karena suka dengan isi cerita, Pasha tak setengah hati mengerjakan karya terbarunya itu. ”Lagu ini aransemen ulang, butuh nuansa baru,” terang Pasha. Sang Produser, Andy Shafik menambahkan, Pasha dan Ungu akan menjadi tamu kehormatan saat film yang dibintangi Acha Septriasa itu tayang di bioskop. ”Pastinya Pasha akan nobar juga. Mudah-mudahan film ini bisa menginspirasi ibu agar memahami pentingnya pendidikan untuk anak-anak mereka,” tutup Andi. (cr1/ash)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: