Sharp Berikan Apresiasi untuk Radar Cirebon

Sharp Berikan Apresiasi untuk Radar Cirebon

CIREBON - Sharp memberikan apresiasi kepada Radar Cirebon berupa 1 unit Air Purifier (alat perangkap nyamuk). Apresiasi ini merupakan bentuk terima kasih Sharp atas kerja sama dan dukungan yang selama ini telah terjalin. \"Ini program dari pusat, kita juga terkejut karena ternyata Radar Cirebon yang terpilih karena aktif memberitakan Sharp,\" kata Branch Manager Sharp Cirebon, Sutanto saat berkunjung ke Graha Pena Radar Cirebon, Jumat (18/3). Menurut Sutanto, sinergitas antara Sharp dengan Radar Cirebon sudah terjalin dengan sangat baik. Sutanto pun menganggap Radar Cirebon sebagai partner yang mampu memberikan kontribusi positif untuk Sharp, terutama dalam mendongkrak penjualan dan meningkatkan brand awareness masyarakat. \"Dari seluruh Indonesia, hanya Radar Cirebon saja yang mendapatkan apresiasi ini,\" tuturnya. Sutanto berharap, kerja sama yang selama ini sudah terjalin baik antara Sharp dan Radar Cirebon bisa tetap terjaga baik. \"Media ini sangat perlu dan bicara media paling besar di Cirebon apa sih? Ya Radar Cirebon. Maka perlu untuk Sharp bergandengan tangan dengan Radar Cirebon,\" bebernya. Sutanto juga menyampaikan bahwa di tahun 2016 ini, Sharp akan menghadirkan berbagai produk untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Salah satunya produk kulkas Shine. Produk ini siap menyambut momen bulan puasa dan Lebaran dengan sejumlah keunggulan. \"Kulkas satu pintu ini low watt, bikin es batu cepat, harganya di bawah Rp2 jutaan, dan sudah tersedia di berbagai toko,\" jelasnya. Sementara itu, General Manager Radar Cirebon, Toto Suwarto menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan Sharp untuk Radar Cirebon. Apresiasi yang diterima Radar Cirebon sangat bermanfaat dan diharapkan mampu mempererat hubungan yang telah terjalin selama ini. (nda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: