Biar Laporannya Cepat, Petugas Bhabinkamtibmas Diberi Android
Reporter:
Dian Arief Setiawan|
Editor:
Dian Arief Setiawan|
Jumat 01-04-2016,22:12 WIB
KUNINGAN - Sebanyak 112 petugas Bhayangkara Pembina Kamtibmas (Bhabinkamtibmas) Polres Kuningan mendapat pembagian handphone android untuk kelengkapan tugas sehari-hari, Jumat (1/4).
Kabag Ops Polres Kuningan Kompol Yana Nurhadiana mengatakan, pembagian telepon pintar tersebut merupakan program Polda Jabar dalam rangka mendukung tugas anggota polisi di tingkat desa. Dengan alat komunikasi tersebut, diharapkan akan mempercepat proses pelaporan kondisi keamanan dan ketertiban di masyarakat secara langsung.
\"Dengan handphone android ini, anggota Bhabinkamtibmas yang bertugas di pedesaan bisa melaporkan langsung keadaan di wilayah kerjanya dengan lengkap baik data maupun gambar bahkan video. Dengan demikian, koordinasi pun bisa segera dilakukan untuk menentukan tindakan apa yang harus diambil,\" ujar Yana kepada
radarcirebon.com, Jumat (1/4).
Tak hanya itu, program yang disponsori oleh Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Barat ini juga bertujuan mendata setiap kendaraan yang belum melakukan registrasi. Petugas Bhabinkamtibmas akan melaporkan setiap kendaraan yang belum bayar pajak untuk selanjutnya dilaporkan ke server untuk didata.
\"Petugas Bhabinkamtibmas juga bisa mengkoordinir pemilik kendaraan yang belum melakukan registrasi untuk mengundang Samsat keliling ke desa. Ini untuk memudahkan para pemilik kendaraan yang tidak sempat ke Kantor Samsat untuk bayar pajak, bisa dilakukan di desanya,\" lanjut Yana didampingi Kasat Binmas AKP Suriadi. (mohamad taufik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: