Curi Motor Digagalkan Warga di Jalan Cipto, Pelaku Lepas Tembakan
CIREBON - Percobaan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di area parkir Smartfren Jl Cipto, Kota Cirebon, berhasil digagalkan warga, Kamis (23/6). Ketegangan sempat terjadi karena pelaku bersenjata api. Pelaku bersenjata api itu sempat melepaskan peluru ke arah Mikhel Rence (39), karyawan Smartfren. Dor. Dari jarak sekitar 10 meter pelaku sambil kabur melepaskan ke arah korban. Kejadian yang berlangsung sekitar pukul 15.30 WIB, itu nyaris melukai Mikhel. Namun, korban yang berasal dari Kelurahan Samdikun, Kecamatan Kasepuhan, Kota Cirebon, itu berhasil lolos dari tembakan. Aksi koboi pelaku hanya mengenai ban depan sebelah kanan mobil Avanza nopol Z 1267 DJ milik Fiqiri, pengunjung Smartfren. \"Saya beruntung tidak peluru tidak mengenai badan saya,\" ungkap Mikhel. Menurut Mikhel, pelaku berjumlah dua mengendarai motor Honda Sonic racing warna putih. Satu pelaku mengenakan helm dan masker beraksi dan temannya menunggu di motor. \"Perawakan pelaku tinggi, sedikit kurus dan berkulit putih. Mirip anak kulihan gitu,\" kata Mikhel. Saat ini petugas dari Polsek Cirebon Utara Barat tengah menyelediki kasus tersebut. Karena masih dalam penyelidikan, kepolisian belum memberikan keterangan secara resmi. (fazri/hsn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: