Bantu Lancarkan Pemudik, PMII dan Ansor Cirebon Dirikan Posko

Bantu Lancarkan Pemudik, PMII dan Ansor Cirebon Dirikan Posko

CIREBON - Menjelang Lebaran, Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) bersama Ansor Cirebon mendirikan posko mudik. Posko itu berlokasi di Jalan By Pass Ahmad Yani, Kota Cirebon. Sejak Jumat (1/7) sampai H-1 Lebaran, anak muda nahdliyin itu akan membantu aparat kepolisian dan TNI mengamankan jalannya arus mudik. Fasilitas yang disediakan berupa tempat istirahat, lahan parkir dan hiburan musik. Posko PMII dan Ansor Cirebon juga menyediakan takjil gratis bagi para pemudik. Selain itu, bagi pemudik yang bisa membaca satu surat Alquran akan diapresiasi dengan makan gratis. \"Tujuan kita membantu kelancaran pemudik agar sampai tujuan dengan selamat. Bisa berbahagia berkumpul dengan keluarga pada Hari Raya di kampung halaman,\" tutur Ketua Cabang PMII Cirebon, Aji Hamim Rahman. Aji berharap, posko mudik yang didirikan PMII dan Ansor Cirebon bisa bermanfaat dan dimanfaatkan bagi para pemudik. \"Ini soal kemanusiaan. Kami yang tidak mudik, patut membantu mereka yang tengah dalam perjalanan panjang,\" ujar Aji. (hsn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: