Pemkot Anggarkan Rp 2 M untuk Kompleks Stadion Bima
CIREBON - Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) di kompleks stadion Bima usai dilaksanakan. Namun, bukan berarti Pemerintah Kota Cirebon berlepas tangan. Bahkan tahun 2017 mendatang berencana mengalokasikan anggaran Rp 2 miliar untuk pemeliharaan kompleks Stadion Bima. Sekretaris Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD), Iing Daiman mengatakan, pemkot berencana membentuk semacam pengelola. Hanya saja belum disepakati nama lembaganya. Lembaga ini pembentukkannya langsung di bawah Asisten Perekonomian dan Pembangunan. “Secara resmi sampai saat ini memang belum ada,” ujar Iing kepada Radar Cirebon. Namun demikian, kata Iing, tahun depan rencananya pemkot akan mengalokasikan anggaran untuk pemeliharaan Stadion Bima. Meski angkanya tentatif, tapi sudah disiapkan anggaran untuk tahun 2017 sebesar Rp 2 miliar. Dari angka itu nantinya Rp 500 juta anggarannya di Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporbudpar). Sedangkan Rp 1,5 miliar tersebar di beberapa dinas, termasuk Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Energi dan Sumber Daya Mineral (DPUESDM). Angka itu, kata Iing, masih dalam konsep. Nantinya dibicarakan kembali antara eksekutif dan legislatif. Pengalokasian anggaran tersebut, sebagai wujud komiten pemkot untuk memelihara kompleks stadion Bima. Bahkan untuk pemeliharaan Stadion Bima ke depan bukan hanya dibiayai dari APBD. Sebab, pemkot memiliki rencana tata bangunan dan lingkungan (RTBL). Rancangan ini menjadi acuan pengajuan anggaran ke APBD Provinsi Jawa Barat dan APBN. Apalagi saat ini pemerintah pusat sedang inventarisasi aset negara. “Kalau tidak dikelola ya mubazir,” ucapnya. Namun demikian, Iin menegaskan, pagu Rp 2 miliar itu di luar pemeliharaan lapangan bola Stadion Bima. Karena untuk pengelolaan lapangan Bima rencananya akan mengajukan ke pemerintah provinsi dan pemerintah pusat. “Sifatnya perawatan, pengamanan, termasuk pengelolaan,“ pungkasnya. (abd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: