Juventus vs Napoli, El Pipita Panaskan Suasana

Juventus vs Napoli, El Pipita Panaskan Suasana

TURIN – Juventus versus Napoli bukan hanya pertarungan dua klub Serie-A berdurasi 90 menit di lapangan. Melainkan juga simbol rivalitas utara dan selatan. Kaya versus miskin. Ningrat lawan proletar. Juventus adalah klub utara, kaya, dan \'berdarah\' bangsawan. Sementara Napoli representasi dari selatan, miskin, dan rakyat biasa. Saking tingginya potensi gesekan kedua tim maka dalam beberapa tahun terakhir, suporter klub yang away dilarang hadir memakai identitas. Kemudian, atmosfer persaingan Juventus lawan Napoli menuju laga dini hari nanti (30/10) di Juventus Arena, kian panas gara-gara satu nama. Siapa lagi kalau bukan Gonzalo Higuain. Penyerang berusia 28 tahun itu hijrah dari Napoli ke Juventus pada musim panas lalu dengan banderol EUR 90 juta (Rp1,28 triliun). Angka fantastis itu membuatnya pemain termahal di Serie-A. Menjelang laga kali ini, saling olok dari staf, pemain, hingga petinggi klub tak bisa dihindari. Apalagi, di klasemen sementara, jarak keduanya pada giornata (pekan) ke-11 ini adalah empat poin untuk keunggulan Juventus (24-20). Higuain, sang pusat sorotan, kepada Sport Mediaset kemarin (28/10) tanpa ragu berkata seandainya sudah sangat siap menyongsong laga ini. Tak ada sedikitpun rasa gentar dirasa mantan pemain Real Madrid tersebut. “Tentu saja aku berharap demikian,” kata Higuain ketika ditanya Sport Mediaset apakah dirinya punya ambisi mencetak gol ke gawang Napoli. Namun, El Pipita, julukan Higuain, menahan selebrasi seandainya sukses mengoyak jala yang dijaga Pepe Reina. Rekan setim Higuain, Giorgino Chiellini pun turut membikin panas kuping calon tamunya. Chiellini yakin Higuain akan berada di puncak performa saat bertemu Napoli buat pertama kalinya musim ini. “Saya yakin seandainya Higuain sedang menyimpan tenaganya untuk menjebol gawang Napoli. Higuain salah satu penyerang terbaik di Serie A  saat ini,” tutur Chiellini kepada Football Italia. Penggawa Juventus layak optimis dan pede kalau bisa mempecundangi Napoli lagi. Musim lalu selain memukul Napoli 1-0 pada giornata ke-25 (14/2), Gianluigi Buffon dkk pun mengambil tampuk capolista berkat kemenangan tersebut. Setelah itu jalan Juventus menjadi scudetto pun mulus. Nah, tak mau kalah maka pemain-pemain Napoli pun meladeni omong besar Juventus. Kapten Napoli Marek Hamsik kepada Football Italia menantang laga away ini akan dimenanginya. “Periode buruk sudah kami lewati. Kami dengan kepala tegak akan mendatangi Juventus di Turin,” sumbar pemain bernomor punggung 17 tersebut. Pada laga ini, Napoli tanpa Arkadiusz Milik yang cedera ACL plus Manolo Gabbiadini yang kena akumulasi kartu. Lalu Raul Albiol tak akan dibawa ke Turin karena otot kakinya bermasalah. Di kubu tuan rumah, Paulo Dybala dan Marco Pjaca pun absen karena cedera. Lantas Patrice Evra diragukan akan fit 100 persen menjelang laga kali ini. Di sisi lain, tuan rumah sepertinya akan memakai formasi 3-5-2 untuk menggedor gawang Napoli. Lini tengah Nyonya Tua kian solid setelah Claudio Marchisio pulih dan memperkuat lini tengah Juventus. Dua wing back Juventus Dani Alves dan Alex Sandro pun siap diturunkan Allegri. Apalagi Juan Cuadrado performanya menurun di sektor sayap kanan. Sementara itu, Napoli sepertinya akan memasang Dries Martens sebagai penyerang tengah menyusul Gabbiadini yang akumulasi dan Milik yang cedera. Pemain Timnas Belgia itu, versi Opta Martens membuat 11 attempts ketika berhadapan dengan Empoli Kamis (27/10) lalu. Allenatore Napoli Maurizio Sarri yang biasanya pelit omong, menjelang laga lawan Juventus dan Higuain dirinya menyimpan misi khusus. “Saya akan menghadapinya seperti kemarahan seorang bapak kepada anaknya yang kurang ajar,” tutur Sarri seperti diberitakan ESPN. (dra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: