Keracunan Nasi Lengko, 20 Siswa SMP Masuk RS

Keracunan Nasi Lengko, 20 Siswa SMP Masuk RS

CIREBON – Sebanyak 20 siswa SMP Al-Bahjah Kelurahan Sendang, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, masuk RS Sumber Hurip karena Keracunan makanan, Selasa (1/11). Masuknya belasan siswa ke rumah sakit diketahui oleh petugas keamanan RS Sumber Hurip, yakni mulai pada pukul 12.00 WIB. \"Pertama ada 9 orang masuk ke sini, bertahap, dan barusan 3 siswa masuk lagi, dan mereka kebanyakan dari Puskesmas Sendang,\" kata Tokid, petugas keamanan RS Sumber Hurip. Pantauan dari radarcirebon.com diketahui dari 20 siswa Al-Bahjah yang masuk ke RS Sumber Hurip, baru 4 siswa yang diperbolehkan pulang. \"Dari kejadian tersebut diduga karena makan nasi lengko pada sarapan pagi,\" kata Kapolsek Sumber AKP Sunarko.(cecep)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: